SuaraLampung.id - Pemburu liar dan perambah di areal hutan Taman Nasional Way Kambas (TNWK) ditangkap aparat Satreskrim Polres Lampung Timur.
Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar mengatakan, pemburu liar yang ditangkap berinisial MP (59) asal Desa Rantau Jaya Udik, Sukadana, Lampung Timur.
Rizal mengatakan, pelaku bersama dua temannya masuk kawasan TNWK tanpa izin dengan membawa senjata api rakitan dan puluhan butir amunisi.
"Mereka membawa senjata dan amunisi untuk melakukan aksi pemburuan liar di kawasan TNWK," ujar Rizal dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
"Namun niat jahatnya tidak berjalan mulus, karena saat memasuki kawasan TNWK, terpergok petugas patroli kawasan hutan lindung, sehingga memilih melarikan diri," ujar M. Rizal Muchtar.
Meski MP dan temannya berhasil melarikan diri, namun pada saat itu satu pelaku berinisial SL berhasil tertangkap petugas patroli kawasan hutan TNWK, dan langsung diserahkan ke Polres Lampung Timur.
"Kami langsung melakukan penyelidikan mendalam, hingga akhirnya satu pelaku lagi (MP), berhasim diidentifikasi dan ditangkap di rumahnya tanpa perlawanan," jelas M. Rizal Muchtar.
Dalam kasus tersebut, diamankan barang bukti berupa sepucuk senjata api rakitan jenis laras panjang, puluhan butir amunisi aktif, senjata tajam jenis golok, tiga sepeda onthel, senter, empat karung, jas hujan, tas selempang, korek, rokok, dan perlengkapan perbekalan makanan.
Baca Juga: Polisi Selidiki Kebakaran Hutan TNWK
Berita Terkait
-
Polisi Selidiki Kebakaran Hutan TNWK
-
Sudah 3 Hari Kebakaran di TNWK Belum Padam, Ini Penyebabnya
-
Viral Video Pemotor Tersangkut Benang Layangan, Camat Labuhanratu Beri Klarifikasi
-
Duda Anak Satu Meninggal Kecelakaan di Jalintim Lampung Timur
-
Kabar Gembira Dunia Konservasi, Badak Betina Lahir di TNWK
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan