SuaraLampung.id - Jerinx atau JRX dan istrinya Nora Alexandra membentuk band bernama Vlaminora. Band pendatang baru ini sudah melepas singel perdana bertajuk “Kemarau Rindu”.
Vlaminora terbentuk secara organik atas prakarsa Nora dan JRX, yang juga dikenal sebagai personel Superman Is Dead (SID).
"Sebelum menikah sama Nora, saya enggak tahu kalau dia punya hobi nyanyi, dan ternyata pernah jadi juara nyanyi saat kelas 5 SD," ujar JRX dalam siaran resminya, Rabu (16/11/2022).
Vlaminora diambil dari kata "vlamin" yang merupakan slang dari kata bahasa Inggris "flamin" dan "nor" atau "nur" yang berarti cahaya.
"Harapannya Vlaminora bukan hanya sekadar cahaya yang menerangi, tetapi juga dapat membakar semangat tiap individu yang mendengarkan dan menyukai karyanya," kata JRX.
Lagu "Kemarau Rindu" ditulis oleh JRX bersama Nora, dan Erick Est. Dibuat di dalam Lapas Kerobokan, saat JRX dibesuk oleh istri dan rekannya tersebut.
JRX dan Nora bukanlah musisi paling berbakat di dunia, namun chemistry dari karya yang mereka ciptakan bersama terasa berbeda dengan lagu-lagu yang JRX tulis sendiri untuk SID atau pun Devildice.
Eksplorasi gaya musik power pop yang kelam samar-samar terasa pada karya Vlaminora. Menggabungkan akar musikal JRX yang punk dan Nora di genre pop, meski demikian lagu yang ditawarkan bukanlah pop punk.
"Kami mencoba untuk sesuatu yang baru seperti dark-power-pop-ballad-ish yang bahkan kami sendiri tidak yakin apa genre kami sebenarnya. Tapi sekali lagi, siapa yang peduli soal genre? Good music is good music," kata JRX.
Baca Juga: Heboh! Nora Ngamuk Mau Ceraikan JRX Jika Drummer SID Ini Mau Mencalonkan Diri jadi Gubernur Bali
Karakter vokal Nora yang jarang ditemui pada kancah musik mainstream, ditambah kontribusi para personel Vlaminora; Octav Sicilia (gitar bas) yang berkiblat pada musik blues, Wis (gitar) yang berbasis rock, serta Agraless (drums) yang berdarah pop-punk, semakin membuat band ini menjadi sesuatu yang perlu dirayakan.
Berita Terkait
-
Ucapannya Melantur di Podcast Denny Sumargo, Jerinx SID Klarifikasi: Lagi Mabuk Berat
-
Stres Berkasus dengan Adam Deni, Jerinx Pernah Coba Akhiri Hidup Pakai Selendang
-
Sibuk Urus Bisnis, Bagaimana Cara Nora Alexandra Bagi Waktu untuk Jerinx?
-
Bisnis Produk Kecantikan, Nora Alexandra Ungkap Dukungan Jerinx Superman Is Dead
-
Dikatai Mandul, Nora Alexandra Ngamuk Hingga Sebut Pembully Sebagai Pembunuh
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui