SuaraLampung.id - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Bandar Lampung membuka program Sertifikasi Halal Gratis (Sehati) tahap III pada 25 November 2022.
Dari program Sehati Tahap III ini, Kemenag Bandar Lampung menargetkan 658 usaha mikro kecil menengah (UMKM) mendapatkan sertifikasi halal.
"Ya, kami targetkan 658 UMKM mendapatkan sertifikasi halal pada Sehati III dari target Provinsi Lampung sebanyak 5.300 UMKM yang harus mendapatkan sertifikasi halal," kata Kepala Kantor Kemenag Kota Bandar Lampung Makmur, Senin (14/11/2022).
"Pada Program Sehati II, alhamdulillah kami capai 87 persen dari target yang diberikan sekitar 800 UMKM yang harus disertifikasi halal," kata dia.
Ia mengatakan bahwa kendala di lapangan saat membantu pelaku UMKM mendapatkan sertifikasi halal, yakni kebanyakan dari mereka masih belum mempunyai Nomor Izin Berusaha (NIB).
"Kendalanya tidak banyak, hanya pelaku UMKM ini masih banyak yang tidak memiliki NIB. Kemudian kebanyakan pelaku UMKM ini juga berpikiran NIB dan sertifikasi halal seperti perlu tak perlu," kata dia lagi.
Padahal, lanjut dia, sertifikasi halal akan sangat dibutuhkan, karena produk halal ke depan akan menjadi gaya hidup, bahkan dalam undang-undang jelas bahwa semua produk yang beredar di Indonesia harus bersertifikat halal.
"Masa produk-produk luar berlomba-lomba bersertifikasi halal dan punya dalam negeri tidak, nanti akan ketinggalan. Kalau saya contohkan dua produk yang sama, satu ada sertifikat halal dan satu tidak, pasti orang milih yang halal seharusnya berpikirnya ke arah sana pelaku UMKM ini," ujarnya. (ANTARA)
Baca Juga: Dubes Indonesia untuk Prancis Sebut Produk UMKM dan Investasi Jateng Jadi Favorit
Berita Terkait
-
Dubes Indonesia untuk Prancis Sebut Produk UMKM dan Investasi Jateng Jadi Favorit
-
Semua Rumah Sakit di Bandar Lampung Siap Hadapi Lonjakan Kasus COVID-19
-
Perempuan Nelayan di Pesisir Bandar Lampung Belum Diakui Pemerintah
-
Produk Aromaterapi dan Cokelat Bali Menarik Perhatian di Perhelatan G20-Bali
-
Telkom Fokuskan Progam Inkubasi bagi Startup dan UMKM
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK
-
Harga Turun! Promo Candy & Chocolate Alfamart Januari 2026, SilverQueen Mulai Rp8 Ribuan
-
Ramai Diprotes! 5 Fakta Video Biduan Joget di Acara Isra Miraj
-
Uji Tahan Banting Sampo Sachet: Mana yang Bikin Rambut Wangi Paling Lama?