Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Kamis, 22 September 2022 | 20:29 WIB
Pembangunan Masjid Raya Bakauheni ditarget selesai pada Oktober 2022. [ANTARA]

Selain Masjid Raya Bakauheni, pembangunan Kota Mandiri Bakauheni Harbour City juga mencakup Housing Development and Entrepreneurship Center (HDEC) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Lampung dan PT BTN (Persero) Tbk, Renovasi Menara Siger bersama Pemprov Lampung dan PT BRI (Persero) Tbk, Creative HUB dengan Pemprov Lampung dan PT BNI (Persero) Tbk, UMKM Siger bersama Pemprov Lampung dan Bank Mandiri (Persero) Tbk, Krakatau Park bersama Jatim Park Group, dan Pembangunan Jalan Akses Lintas Timur.

Selain itu, juga terdapat Taman Konservasi Mangrove, Bakauheni Marina Festival, Aguarium and Maritime Experience Centre, Dermaga Wisata Bakauheni, dan Observatorium Teropong Bintang.

Ia menambahkan, Kota Mandiri Bakauheni Harbour City berada di lokasi strategis yakni pertemuan dua koridor ekonomi utama di Tanah Air yakni Jawa dan Sumatera.

Saat ini, penyeberangan laut Merak-Bakauheni menjadi salah satu lintasan tersibuk di Indonesia dengan angka mencapai 20 juta penumpang pada tahun 2019.

Baca Juga: Penyelundupan 19 Kg Sabu & 5.000 Pil Happy Five Lewat Pelabuhan Bakauheni Digagalkan

"BHC ini akan menjadi hub pariwisata di Provinsi Lampung dan khususnya Kabupaten Lampung Selatan," katanya. (ANTARA)

Load More