SuaraLampung.id - Pemakaman pelawak Eddy Gombloh menyisakan kecewa bagi Diah Pujiati, putri sulung komedian di era 80 an itu.
Diah Pujiati mengaku tak menyangka ayahnya, Eddy Gombloh, dimakamkan secara Kristen TPU Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat.
Kekecewaan Diah Pujiati ditujukan pada istri Eddy Gombloh, Martina Lubalu yang juga ibu sambungnya.
"Kok bisa-bisanya Papa dikubur secara Kristen. Saya enggak habis pikir di situ,” ungkap Diah Pujiati dikutip dari Intens Investigasi, yang diunggah baru-baru ini.
Baca Juga: Anak Kaget Eddy Gombloh Pindah Agama, Pertanyakan Surat Baptis
Bahkan, menurut Diah Pujiati, pihak keluarga ibu sambungnya tidak dapat menunjukkan surat baptis tersebut saat di pemakaman. Ia pun tak pernah diberitahu soal pembaptisan tersebut.
“Setahu aku kalau orang mau dibaptis, itu pasti ada pemberitahuan ke saya. Sampai kalau kalian dengar kemarin itu Kapolsek Kalideres bilang mana, surat baptis itu tidak ada waktu di pemakaman,” tutur Diah Pujiati dikutip dari Suara.com.
Padahal selama ini, Diah Pujiati mengetahui Eddy Gombloh adalah seorang muslim.
Bahkan semasa hidup, Eddy Gombloh sempat berpesan agar makamnya ditumpuk dengan almarhumah Subandiah, ibunda Diah Pujiati.
Sejujurnya, Diah Pujiati tak masalah jika Eddy Gombloh pindah agama tapi ia kecewa karena tak diberitahu.
“Jujur, bagi saya, mau agama apapun bagus. Yang jadi masalah itu, kenapa saya tidak diberitahu sudah memeluk agama lain?” terang Diah Pujiati.
Kekecewaan pun bertambah ketika keluarga ibu sambungnya tidak pernah mengabarkan soal kesehatan ayahnya. Bahkan, ia mendengar kabar sang ayah tiada dari media.
Komedian Eddy Gombloh meninggal dunia pada 4 Agustus 2022 di Rumah Sakit Sardjito, Yogyakarta.
Eddy Gombloh meninggal karena mengidap penyakit jantung yang menimbulkan komplikasi ke paru, ginjal, dan hatinya.
"Dari almarhum papa sakit sampai meninggal pun, mereka tidak pernah ada konfirmasi ke saya. Saya mendengar papa meninggal juga dari media. Sebagai anak, jujur ini membuat saya sangat kecewa,” pungkas Diah Pujiati.
Berita Terkait
-
Sarwendah Dulu Agama Apa? Akui Pindah Kristen gara-gara Nikah dengan Ruben Onsu
-
15 Ucapan Paskah Bahasa Jawa 2025: Menyentuh Hati & Penuh Berkah!
-
Mengintip Harga Menu Bebek Carok: Bisnis Tretan Muslim Disorot gegara Curhatan King Abdi
-
4 Permasalahan Bisnis Kuliner Artis, Terbaru King Abdi Merasa Didepak Tretan Muslim
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik