SuaraLampung.id - Pelatih RANS Nusantara FC Rahmad Darmawan maju menjadi calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari Partai Demokrat.
Rahmad Darmawan rencananya akan bertarung menjadi caleg DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Lampung II.
Dapil Lampung II meliputi Lampung Timur, Lampung Tengah, Lampung Utara, Way Kanan, Tulang Bawang, Tulangbawang Barat, dan Mesuji.
Ketua Bamkostra DPD Partai Demokrat Lampung, Deni Ribowo mengatakan, Rahmad Darmawan pantas maju sebagai caleg karena selama ini dinilai sebagai kader aktif Partai Demokrat.
Baca Juga: Haji Faisal Mantap Nyaleg, Netizen Tidak Setuju
"Beliau (Rahmad Darmawan) sudah siap maju DPR RI dari Dapil II. Lalu kami kumpulkan anggota fraksi, Ketua DPC dan PAC, sangat menyambut baik keinginan Rahmad Darmawan maju dari Dapil Lampung II," kata Deni Ribowo saat Konsolidasi Partai Demokrat Dapil Lampung II di Lampung Tengah, Kamis (11/8/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sementara itu, Rahmad Darmawan mengungkapkan, keinginannya maju DPR RI di Dapil II Lampung karena ingin membangun dari sisi berbeda.
Sebab dirinya pernah mengabdi sebagai anggota TNI Angkatan Laut dan sudah lama menggeluti olahraga sepak bola.
"Setelah ini, saya akan sosialisasi dan berkoordinasi dengan DPC dan PAC Partai Demokrat agar menang di Dapil II Lampung. Ini adalah awal bagi saya di politik," ungkap mantan pelatih Timnas Indonesia ini.
Selain itu, pria yang pernah membawa Sriwijaya FC juara Liga Indonesia itu sangat memerlukan masukan yang lebih baik dan lebih presisi. Hal itu untuk memenangkan dirinya di Dapil II Lampung.
Baca Juga: Haji Faisal Jadi Caleg dari PAN, Netizen: Mending Habiskan Masa Tua Jaga Cucu
Pria sering disapa Coach RD itu juga mengaku sudah memiliki program dan strategi khusus, menjelang Pemilu 2024 di Lampung.
Berita Terkait
-
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Almarhum Renville Antonio
-
AHY Umumkan Eks Sekjen PBB Afriansyah Noor Jadi Wasekjen Demokrat: Darah Baru untuk Partai
-
Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya
-
Ada Kasus Klaim Sulit Cair, DPR: Jangan Sampai Masyarakat Merasa Asuransi Hanya Membebani
-
Warisan Ekonomi SBY: Anggota DPR Ungkap Strategi Jitu yang Masih Ampuh di Tengah Krisis
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui