SuaraLampung.id - Seorang ibu rumah tangga inisial Mus (37) membakar rumahnya sendiri Desa Labuhanratu VII, Kecamatan Labuhanratu, Kabupaten Lampung Timur, Rabu (3/8/2022) sekitar pukul 00.30.
Kebakaran menghanguskan seisi rumah dan tingkat kerusakan rumah mencapai 70 persen akibat lalapan si jago merah.
Peristiwa terbakarnya rumah Mus sempat membuat panik sejumlah warga RT 05, Dusun 01, Desa Labuhanratu VII tersebut.
Tiga unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi pukul 01.00 sehingga api dapat dipadamkan total pukul 02.00.
Baca Juga: Direncanakan Sejak 2019, 5 Fakta Anies Ubah Nama RSUD Jadi Rumah Sehat
"Api diketahui menyulut besar pukul 00.30. Warga sudah panik memadamkan api secara manual sebelum mobil pemadam tiba," kata Ketua RT 05 Mugiyanto.
Saat rumah dibakar, suami dan dua anak Mus tidak ada di rumah karena bermalam di rumah orang tuanya.
Mugiyanto mengatakan, suami dan anak anak sudah memahami bahwa Mus sering marah karena ada gangguan kejiwaan.
"Memang mbak Mus itu kalau pas kumat dibawa ke tempat langganannya berobat, kalau pas sudah membaik pulang, nanti kalau kumat lagi d bawa lagi berobat," kata Mugiyanto.
Lanjut Mugiyanto masyarakat berharap agar Mus jangan dibawa pulang ke rumah sebelum benar-benar sembuh soal kejiwaannya.
Baca Juga: Mulai Dari Diri Sendiri, Ini 3 Tips Menjaga Kebersihan Rumah
Mugiyanto khawatir Mus spontanitas mengamuk dan membahayakan anak-anak di tempatnya tinggal.
Kapolsek Labuhanratu Iptu Mardiansyah membenarkan adanya peristiwa rumah warga yang dibakar sendiri oleh pemiliknya.
Hasil dari keterangan saksi yang dimintai keterangan, pelaku mengalami gangguan jiwa.
Polisi sudah memasang garis polisi di tempat kejadian perkara dan memeriksa sejumlah saksi.
Proses selanjutnya Mardiansyah akan terus memantau perkembangan pelaku selama dilakukan pengobatan.
"Kalau benar dan dipastikan karena kejiwaan tidak ada proses hukum selanjutnya tapi kalau pelaku dalam kondisi kejiwaan sehat bisa dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya yang bisa membahayakan orang lain," kata Mardiansyah.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Menteri PPPA Terenyuh Nonton Rumah untuk Alie: Film Ini Sentuh Luka Tersembunyi Anak Indonesia
-
Sah! Indonesia Tuan Rumah, Kapan dan di Kota Apa Piala AFF U-23 2025?
-
Benarkah Cuci Piring dan Beres-Beres Rumah Bisa Redakan Stres? Cek Faktanya
-
Hunian Makin Padat, Desain Interior Simpel dan Fungsional Jadi Kebutuhan Baru Warga Kota
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui