SuaraLampung.id - Bapak dan anak ditangkap aparat Polres Tanggamus bersama Polsek Wonosobo dan Polsek Talang Padang karena mengeroyok seseorang sampai tewas.
Bapak dan anak yang ditangkap ialah MH alias Tarbuha (56) dan AS (28), warga Pekon Gunung Doh, Kecamaatn Bandar Negeri Semuong (BNS), Tanggamus.
Kasat Reskrim Polres Tanggamus Iptu Hendra Safuan mengungkapkan, pengeroyokan terjadi Kamis (14/7/2022) malam.
MH dan AS mengeroyok korban bernama Hasuddin (56) warga Pekon Gunung Doh, Kecamatan BNS, hingga meninggal dunia.
Korban pertama kali ditemukan oleh Amir Hasan, adik iparnya, tertelungkup di jalan umum lalu dibawa ke Puskesmas Sanggi.
"Korban meninggal dunia di Jalan Raya Banding lalu dievakuasi ke Puskesmas Sanggi, dengan empat luka tusuk pada bagian punggung," ungkap Iptu Hendra Safuan, Jumat (15/7/2022) malam dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Kejadian ini berawal dari percekcokan masalah pribadi antara korban dan salah satu terduga pelaku.
Terduga pelaku dua orang yakni berinisial MH dan AS yang merupakan bapak dan anaknya.
"AS diamankan di Polres Tanggamus, sementara MH masih dirawat di rumah sakit karena dia mengalami luka lengan kiri atas dan sayatan di wajah," ujarnya.
Baca Juga: Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Tanggamus Lampung, Dirasakan hingga Pesawaran
Berita Terkait
-
Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Tanggamus Lampung, Dirasakan hingga Pesawaran
-
Viral Pernikahan dengan Ukuran Tubuh Berbeda, Dikira Anak Nikah sama Bapak
-
Lansia di Tanggamus Bakar Rumahnya Sendiri, Diduga Depresi
-
Terdakwa Pembunuhan Pemilik Dede Cell Gisting Dituntut Penjara Seumur Hidup, Istri Korban Ajukan Permintaan Ini
-
Diguncang Gempa Magnitudo 5,4, Polres Tanggamus Pastikan tak Ada Kerusakan
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
Terkini
-
Dua Napi Rutan Kotabumi Gagal Kabur, Berakhir Dikeroyok Warga
-
Jangan Lewatkan! Gratis Tumbler di McDonald's Mulai 11 Oktober 2025
-
Dicari: Relationship Manager BRI di Jakarta! Gaji dan Benefit Menarik Menanti
-
Link DANA Kaget Terbaru: Rezeki Nomplok Tanpa Ribet
-
Katalog Promo Super Hemat di Indomaret: Hanya Sampai 15 Oktober 2025