SuaraLampung.id - Putri Delina dituding netizen sebagai biang keladi retaknya rumah tangga orang tuanya, Sule dengan Nathalie Holscher.
Netizen menganggap pernyataan Putri Delina yang mengaku sakit hati dengan Nathalie Holscher jadi penyebab Nathalie ingin mengakhiri statusnya sebagai istri Sule.
Pernyataan Putri Delina sakit hati terhadap Nathalie Holscher diungkap saat Putdel berbincang dengan Maia Estianty di podcast.
Aktor Dicky Chandra, sahabat Sule, membantah Putri Delina jadi penyebab Nathalie Holscher menggugat cerai Sule.
Baca Juga: Dicky Topan Meninggal Dunia, Rizky Febian Nyanyikan Lagu Spesial untuk Nathalie Holscher
Menurut Dicky, rumah tangga Sule dengan Nathalie Holscher sudah bermasalah jauh sebelum Putri Delina tampil di podcast bersama Maia Estianty.
"Jauh sebelum kejadian Putri Delina di Bunda Maia itu udah tahu, sudah ada sesuatu di sana. Ada satu kesepakatan tertentu, maka saya ga kaget," kata Dicky dikutip dari Youtube Seleb Oncam News.
Karena itu Dicky mengaku kaget saat tersiar kabar Putri Delina yang dipersalahkan atas retaknya rumah tangga Sule dan Nathalie.
"Cuma kagetnya kok tiba-tiba sekarang seolah-olah penyebabnya Putri Delina, itu yang saya bingung kenapa jadi begini, karena setahu saya sebelumnya sudah ada sesuatu yang berakhir seperti ini," kata Dicky.
"Kisi-kisinya sudah terjadi sebelum podcast Putri Delina," papar dia lagi.
Baca Juga: Putri Delina Dianggap Bahagia Atas Perceraian Ayahnya
Sepanjang yang Dicky tahu, Putri Delina dan Nathalie Holscher sudah tidak ada masalah. Dicky mengaku diperlihatkan isi chat Putri dengan Nathalie.
"Setahu saya dan saya juga membaca chat nya antara Putri dengan Nathalie sudah ga ada apa-apa sebetulnya. Saya bingung kok keliatan masih panas ini Putri sama Nathalie," kata Dicky.
Dicky lalu membeberkan isi chat antara Putri Delina dengan Nathalie Holscher yang isinya saling pengertian antara keduanya.
"Saya ngeliat jawaban Nathalie sangat cerdas. Terus permintaan Putri juga cukup baik. Bunda kalo Putri salah minta maaf tolong ditonton lebih dalam lagi. Putri banyak muji-muji bunda malah. Kalo Putri salah, Putri minta maaf. Bundanya bilang ga ah, uda lupain aja itu masa lalu lagian bunda ga ada hak memaksa Putri untuk bersikap A, B," cerita Dicky membeberkan isi chat Putri dengan Nathalie.
Bahkan Maia Estianty sampai menelepon karena merasa tidak enak ikut dipersalahkan atas gugatan cerai Nathalie Holscher.
Akibat dipersalahkan oleh netizen, kata Dicky Chandra, kondisi Putri Delina sedang bimbang dan syok.
"Seolah-olah dia (Putri Delina) yang tidak menerima (Nathalie). Padahal Putri sudah curhat ke saya, sudah liatin chat-chat bagaimana dia berusaha mendekati ibunya dan sudah baik," kata Dicky Chandra.
Berita Terkait
-
Kedekatan Mahalini dengan Adik Ipar Tiri Bikin Terharu: Dulu Adzam Sering Digendong Lini
-
Tak Pilih Kasih ke Adik Tiri, Putri Delina Dapat Wejangan dari Sule: Itu Anak Tak Berdosa
-
Nathalie Holscher Unggah Hasil Jepretan Adzam, Wajah Glowing Curi Perhatian
-
Dikabarkan Bakal Jadi Saksi di Sidang Isbat Mahalini dan Rizky Febian, Sule Malah Bilang Begini
-
Sule Tak Nyaman Ditanya Raffi Ahmad Soal Sidang Isbat Rizky Febian: Jangan Dibahas
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi