SuaraLampung.id - Karyawan Indomaret di Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, melarikan uang perusahaannya sendiri senilai puluhan juta rupiah.
Usai melarikan uang perusahaan, tersangka inisial PA (24) kabur dan tak pernah masuk kerja lagi. Setelah dilakukan penyelidikan, polisi menangkap PA.
Kapolsek Tanjungkarang Barat Kompol Sandy Galih Putra mengatakan, perbuatan tersangka terekam kamera CCTV pada Selasa (3/5/2022) malam.
Awalnya pelaku merupakan karyawan di Indomaret di Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, sebagai Merchendaise (MD).
"Pelaku ini, bertugas sebagai pemegang shift karyawan, mengurus barang-barang promosi, dan mengurus uang hasil penjualan toko," kata Kompol Sandy Galih Putra dalam keterangannya, Selasa (17/5/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Selanjutnya uang hasil penjualan itu untuk disetorkan ke pimpinannya. Namun saat pelaku sedang menjaga minimarket, pelaku masuk ke dalam ruang brangkas, lalu mengambil uang senilai Rp50 jutaan, lalu kabur dan tidak pernah masuk kerja.
"Dari laporan pengelola Indomaret, tim kemudian bergerak melakukan penyelidikan. Pelaku berhasil ditangkap di tempat persembunyiannya di Bitung Cikupa, Crewet, Tangerang tanpa perlawanan," ujar Sandy Galih.
Dari hasil pemeriksaan, pelaku mengakui uang hasil kejahatannya itu digunakan untuk kepentingan pribadinya. Uang dipakai untuk membeli sepeda motor Honda Vario dan lainnya, untuk foya-foya selama berada di Tangerang.
Baca Juga: Prajurit TNI AD Tewas Ditusuk, Kapolresta Bandar Lampung Minta Cafe Tokyo Space Ditutup
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko