SuaraLampung.id - Buntut tewasnya anggota TNI AD Prada AAS di Cafe Tokyo Space, membuat Kapolresta Bandar Lampung Kombes Ino Harianto geram.
Kombes Ino Harianto mengirimkan surat kepada Pemerintah Kota Bandar Lampung untuk menutup Cafe Tokyo Space yang terletak di Jalan KS Tubun, Rawa Laut, Enggal.
Kapolresta Bandar Lampung Kombes Ino Harianto menilai Cafe Tokyo Space tidak mematuhi jam operasional di masa PPKM.
"Menindaklanjuti kejadian itu, agar Pemkot Bandar Lampung melakukan tindakan berupa penutupan dan pencabutan izin usaha Tokyo Space. Itu karena tidak mentaati Instruksi Wali Kota Bandar Lampung, Nomor 12 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 1," kata Kombes Ino Harianto, Senin (16/5/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Ino juga meminta Pemkot Bandar Lampung, untuk melakukan tindakan serupa terhadap cafe atau tempat hiburan malam lainnya, yang melanggar jam operasional. Dalam aturan, dijelaskan jam operasional maksimal buka hingga pukul 22.00 WIB.
"Untuk dugaan tindak pidananya, saat ini sudah ditangani lebih lanjut. Untuk penanganan perkaranya, sudah dilakukan penyelidikan oleh Satreskrim Polresta Bandar Lampung," ujar Ino Harianto.
Sementara itu, Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Devi Sujana menjelaskan, atas perkara ini, pihaknya sudah memeriksa 30 saksi termasuk pemilik cafe. Pihaknya juga sudah menggelar pra rekontruksi, dengan memanggil 11 saksi.
"Sudah 30 saksi diperiksa, begitu juga pra rekontruksi sudah digelar, untuk memastikan kejadian sebenarnya. Untuk motifnya, hingga kini belum bisa disampaikan, kalau penyebab sementara korban meninggal dunia karena luka tusuk mengatah ke jantung," jelas Kompol Devi Sujana.
Sebelumnya, anggota TNI AD berpangkat Prajurit Dua (Prada) berinisial AAS, tewas ditusuk sejumlah orang di Cafe Tokyo Space Bandar Lampung, Minggu (15/5/2022) dinihari. Sebelum tewas dikeroyok, sempat terjadi keributan di dalam cafe.
Baca Juga: Kisah Hartanto, Napi Teroris yang Jalani Hukuman 4 Tahun dengan Ikut Pelatihan Menjahit
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK
-
Harga Turun! Promo Candy & Chocolate Alfamart Januari 2026, SilverQueen Mulai Rp8 Ribuan
-
Ramai Diprotes! 5 Fakta Video Biduan Joget di Acara Isra Miraj
-
Uji Tahan Banting Sampo Sachet: Mana yang Bikin Rambut Wangi Paling Lama?