SuaraLampung.id - Korban tenggelam di Pantai Blebuk, Kecamatam Bakauheni, Lampung Selatan ditemukan tim SAR Gabungan dalam keadaan tak bernyawa pada Jumat (6/5/2022).
Korban tenggelam atas nama Irul (16), warga Desa Totoharjo, Kecamatan Bakauheni, Lampung Selatan.
Koordinator Pos SAR Bakauheni Denny Mezzu mengatakan, korban ditemukan 50 meter dari lokasi kejadian dan langsung dievakuasi ke rumah duka.
Kejadian berawal saat korban bersama 4 rekannya berenang di Pantai Blebuk pada Kamis (5/5/2022) pukul 17.00 WIB.
Saat berenang rekan-rekan korban tidak melihat korban lagi. Mereka lalu meminta bantuan untuk mencari korban.
Basarnas Lampung menerima laporan orang tenggelam di Pantai Blebuk pada pukul 19.15 WIB.
Menindaklanjuti laporan tersebut, Basarnas Lampung mengirimkan personel rescue Pos SAR Bakauheni untuk menuju ke lokasi kejadian bergabung dengan tim SAR gabungan dan melaksanakan pencarian dan pertolongan.
Pada Kamis malam pencarian dilaksanakan hingga pukul 23.00 WIB namun hasil pencarian masih nihil.
Pencarian dilanjutkan kembali pada Jumat (6/5/2022) pukul 06.00 WIB. Pencarian dibagi menjadi 3 tim.
Baca Juga: Wisatawan Tenggelam di Pantai Penyusuk Belinyu Ditemukan Tewas
Tim 1 melaksanakan pencarian dengan menggunakan perahu karet milik Basarnas menuju arah tenggara dr lokasi kejadian, tim 2 melaksanakan pencarian ke arah barat daya.
Tim 3 melaksanakan pencarian dengan menyisir sepanjang bibir pantai.
Sekitar pukul 08.15 WIB Tim SAR Gabungan yang diperkuat oleh beberapa penyelam termasuk penyelam tradisional dari masyarakat setempat berhasil menemukan Irul dalam kondisi meninggal dunia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pendaftaran Bantuan PKH 2026 Rp900 Ribu dari Kemensos, Ini Bahayanya
-
7 Promo Indomaret untuk Belanja Camilan dan Minuman Lebih Hemat di Awal Tahun 2026
-
7 Fakta Mengerikan Ayah di Pringsewu Rudapaksa Anak Tiri Selama 7 Tahun, Korban Sejak Kelas 5 SD
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026