SuaraLampung.id - Kiai Munaji, pimpinan Pondok Pesantren (ponpes) Assahil Lampung Timur dan keluarganya tewas dalam kecelakaan di Tol Pemalang, Kendal, Jawa Tengah.
Kiai Munaji dan keluarga berangkat dari Ponpes Assahil yang ada di Desa Tanjung Wangi, Kecamatan Waway Karya, Kabupaten Lampung Timur, menuju Demak, Jawa Tengah, untuk ziarah ke makam orang tua Kiai Munaji.
Dalam perjalanan tepatnya di KM 344 Tol Pemalang, Kendal, Jawa Tengah, mobil yang ditumpangi Kiai Munaji dan keluarga mengalami kecelakaan lalu lintas.
"Informasi yang kami dapat Abah Munaji kecelakaan sekitar pukul 04.00 pagi, itu informasi yang kami dapat. Untuk kronologis kecelakaannya kami kurang paham," ucap Sekertaris Desa Tanjung Wangi, Supriadi, Kamis (24/3/2022).
Baca Juga: Kecelakaan Tragis di Pasuruan, Pemotor Ini Merintih Kaki Kananya Putus di Jalanan
Dalam mobil Toyota Inova BE 1489 PRS yang dikemudikan keluarga Kiai Munaji terdapat empat penumpang dengan satu sopir. Para penumpang yakni Munaji (62), Nurul Inayah (50), M Zaki (31), M Latif Mukhti (26) dan Miftakhul Mifta (sopir).
"Dari lima orang yang di dalam mobil, masih satu keluarga kandung antara ayah, istri dan dua anak kandungnya, kecuali Miftakhul merupakan sopir pribadinya" terang Supriadi.
Dari lima orang yang ada di mobil, tiga orang tewas akibat kecelakaan tersebut. Korban meninggal yaitu Kiai Munaji, Nurul Inayah (istri Kiai Munaji) dan M Zaki (anak Kiai Munaji).
Sampai saat tiga jenazah tersebut masih dalam perjalanan dari Jawa Tengah menuju Lampung Timur. Diperkirakan jenazah akan tiba tengah malam. Hasil dari musawarah keluarga besar jenazah akan dimakamkan Jumat (besok) pagi.
Saat ini ratusan santri Pondok Pesantren Assahil menunggu kehadiran jenazah Kiai Munaji dan keluarganya.
Baca Juga: Penampakan Mobil Ringsek Usai Tabrak Toko di Bekasi Yang Sebabkan Satu Orang Meninggal Dunia
Ratusan santri dari sejak pagi tadi terus mengumandangkan doa untuk almahrum Kiai Munaji, Istri dan anaknya. Ratusan santri anak asuh almarhum tampak terpukul atas kepergian pria 62 tahun tersebut.
"Untuk lokasi pemakaman sudah disiapkan di lokasi pondok pesantren Assahil, dan semua kebutuhan pemakaman Abah sudah kami siapkan," ujar Supriadi.
Kiai Munaji merupakan pengasuh ponpes Assahil yang sedikitnya memiliki santri 400 santri. Baru beberapa hari ini, Ponpes Assahil telah mengadakan khataman Alquran yang diikuti 7 ribuan jamaah.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
-
Fakta Baru Kecelakaan Tol Cipularang, Ada Jejak Rem Sebelum KM 92
-
Kakorlantas: Kecelakaan Maut di Cipularang Bukan Tabrakan Beruntun, Tapi Karambol
-
Putus Sekolah, Dede Rohana Jamin Pendidikan Anak-anak Sopir Truk Kecelakaan Tol Cipularang
-
Truk ODOL Jadi Biang Kerok Kecelakaan, AHY: Tidak Boleh Dibiarkan, Perlu Penertiban
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
Leher Terjepit Lift, Karyawan Mr. Donat Indomaret Bandar Lampung Meninggal
-
Nenek Tuna Wicara di Lampung Utara Tewas Ditikam, Pelaku Sakit Hati Dituduh Tukang Mabuk
-
Kapolres Pringsewu Perangi Wartawan Gadungan Pemeras Pejabat: Keluar dari Wilayah Saya!
-
Mirza-Jihan Unggul Telak atas Arinal-Sutono di Survei Pilgub Lampung 2024
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi