SuaraLampung.id - Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal (Mayjen) TNI (Mar) Suhartono meminta tambahan personel kepada Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
Selain itu, Dankormar Mayjen Suhartono juga memaparkan terkait alat utama sistem senjata (alutsista) yang ada di Korps Marinir kepada Jenderal Andika Perkasa.
"Selain alutsista, kita juga menyampaikan usulan tambahan personel di Korps Marinir," kata Dankormar Mayjen TNI (Mar) Suhartono dipantau dari kanal YouTube di Jakarta, Jumat (21/1/2022).
Ia menjelaskan saat ini alutsista yang dioperasikan oleh Korps Marinir ada yang sudah berusia lebih dari 40 tahun. Padahal, keberadaan alutsista merupakan hal yang krusial.
Baca Juga: Bertambah Puluhan Orang, RSDC Wisma Atlet Kini Rawat 2.687 Pasien Positif Covid-19
"Alutsista ini sangat krusial untuk menunjang tugas operasi dan pengamanan Korps Marinir," ujarnya.
Pada kesempatan itu, Dankormar menjelaskan terdapat tiga pasukan marinir (pasmar) yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Pasmar 1 berada di wilayah DKI Jakarta, pasmar 2 untuk wilayah Jawa Timur dan pasmar 3 ditempatkan di Sorong, Papua. Khusus pasmar 3, Mayjen Suhartono mengusulkan agar ada penambahan pasukan.
Sementara itu Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa mengatakan Korps Marinir merupakan sebuah unit TNI yang menyelenggarakan operasi amfibi.
Termasuk juga pertahanan pantai, pengamanan pulau terluar, pembinaan potensi maritim serta pembina kekuatan dan kesiapan operasi satuan marinir.
Baca Juga: Pangdam Siliwangi Disebut Berpeluang Jadi Pangkostrad
Terkait usulan penambahan jumlah personel khususnya di wilayah Sorong, Papua, mantan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) tersebut mengatakan hal itu tergantung dukungan anggaran yang ada.
Berita Terkait
-
Pemerintah Lakukan Pengamanan Kegiatan Salat Idul Fitri dan Lokasi Rawan Bencana
-
20 Persen Warga Tak Mudik, Kapolri Prediksi Bakal Ada Lonjakan Volume Kendaraan saat Hari H Lebaran
-
Wakasal Erwin S Aldedharma Disebut Berpeluang jadi Panglima TNI, Ini Syaratnya!
-
Panglima Diminta Bersikap, Tarik Mundur atau Pensiunkan TNI yang Duduki Jabatan Sipil di Luar UU
-
Tentara Harus Mundur Dilarang Main 2 Kaki di K/L, TB Hasanuddin ke Panglima: Kita Harus Taat Azas
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal