SuaraLampung.id - Seorang jurnalis foto Meksiko tewas ditembak kepalanya di luar rumahnya di kota perbatasan Meksiko dengan Amerika Serikat. Pelaku penembakan adalah kelompok gangster di wilayah tersebut.
Margarito Martinez, 49 tahun, sehari-harinya bekerja meliput kejahatan geng dan kekerasan di Tijuana. Hasil foto jurnalistiknya dimuat di beberapa media nasional dan internasional.
Margarito telah bekerja selama lebih dari satu dekade di Tijuana sebagai jurnalis foto.
Kantor Kejaksaan Agung negara bagian Baja California mengatakan para pejabat yang menanggapi panggilan 911 menemukan tubuh Martinez di luar rumahnya dengan cedera kepala yang disebabkan oleh senjata api.
Baca Juga: Seorang Jurnalis Foto Tewas Ditembak Mati di Kota Perbatasan Meksiko-AS
Seorang rekan jurnalis di Baja California mengatakan Martinez telah dimasukkan ke dalam program perlindungan negara untuk melindungi nyawanya
"Dia baru-baru ini masuk dalam program perlindungan karena menerima ancaman," kata reporter yang tidak mau disebutkan namanya itu.
Tijuana menjadi salah satu kota paling kejam di Meksiko karena konflik antargeng narkoba yang juga memperebutkan rute perdagangan manusia.
Komisi Hak Asasi Manusia Baja California mengutuk pembunuhan Martinez.
“Setiap serangan terhadap jurnalis merupakan serangan terhadap kebebasan berekspresi dan hak masyarakat untuk mendapat informasi."
Baca Juga: Positif Covid-19 Lagi, Presiden Meksiko Kerja Sambil Isolasi Mandiri
Martinez adalah jurnalis kedua yang dibunuh tahun ini di Meksiko, setelah kematian Jose Gamboa pekan lalu di negara bagian Veracruz.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Berminat Kuliah di Meksiko? Cek Informasi Beasiswanya di Sini!
-
Trump Terapkan Tarif Dagang untuk Meksiko dan Kanada Mulai 4 Maret
-
Google Ikuti Trump, Ganti Nama Teluk Meksiko Jadi Teluk Amerika
-
Meksiko Kerahkan Ratusan Tentara ke Perbatasan AS demi Hentikan Tarif Dagang Donald Trump
-
Dituduh Bekingi Kartel Narkoba, Meksiko Kecam "Fitnah" dari AS
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
Terkini
-
Pemprov Genjot Infrastruktur Pesawaran: 3 Titik Prioritas Dibidik
-
Lengkap! Jadwal Keberangkatan Jemaah Calon Haji Lampung 2025
-
Jalan Gedong Tataan-Kedondong Diperbaiki Demi Kelancaran Distribusi Hasil Panen
-
Pria Asal Bandar Lampung Tega Cabuli Sepupu Istrinya 3 Kali
-
BRI Salurkan KUR Rp42,2 T untuk Dukung UMKM Tumbuh dan Mandiri