SuaraLampung.id - Seorang terduga pencuri sepeda motor tewas terjatuh di dalam selokan di Kecamatan Palas, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, Senin (6/12/2021) dinihari.
Terduga pencuri sepeda motor inisial IS (67) itu terjatuh ke selokan sedalam 6 meter saat dikejar-kejar warga TanjungSari, Palas, Lampung Selatan.
Kapolsek Palas Iptu Edi Suandi mengatakan, IS tepergok oleh korban saat membawa sepeda motor curian Honda Beat BE 2710 OA milik Okta Viana.
"Kejadian ini bermula saat pelaku diketahui korban, setelah terbangun dan melihat pintu rumah sudah terbuka. Korban yang melihat sepeda motornya di ruang tamu sudah tidak ada lagi, langsung berteriak dan warga berupaya mengejar pelaku," kata Iptu Edi Suandi dalam keterangannya, Selasa (7/12/2021) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Mahasiswi Tewas Terlindas Truk di Jalinsum Natar Lampung Selatan
Awalnya korban dan para warga tidak mengetahui, pelaku telah terjatuh ke selokan sedalam enam meter. Namun warga menemukan sepeda motor korban di selokan tersebut, setelah dicek, di bawah motor korban didapati pelaku tertimpa motor dalam kondisi telungkup di dalam air.
"Kemudian warga dan korban melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Palas dan langsung dilakukan evakuasi. Selanjutnya kami evakuasi pelaku ke rumah sakit terdekat dan dinyatakan meninggal dunia," ujar Edi Suandi.
Pelaku diduga kecemplung ke kalimati, karena terpeleset di jembatan yang terbuat dari sulaman bambu. Dari hasil evakuasi, turut diamankan barang bukti berupa sepeda motor korban, kunci obeng, dan kunci Letter T.
Berita Terkait
-
Curhat Wisatawan Pantai Pasir Putih Lampung Dipenuhi Sampah, Tak Sesuai Ekspektasi
-
Senyum Siti Komariah, Siti Maryam, Siti Badriyah Trio Nenek Naik Haji Bareng: 12 Tahun Menanti
-
Kocak! Niat Mencuri, Maling Ini Justru Kehilangan Motornya
-
Rekomendasi Liburan di Pantai Lampung Selatan Mulai Dari Rp20 Ribuan, Tak Bikin THR Boncos
-
Momen Ganjar Pranowo Bertemu Mantan Pengasuhnya saat Berkunjung ke Lampung Selatan: Sehat Terus Nggih Mbak
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan