SuaraLampung.id - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan tanah air. Komedian Rony Dozer meninggal dunia pada Kamis (11/11/2021) malam.
Belum diketahui penyebab meninggalnya Rony Dozer. Sebelumnya di tahun 2020, kaki Rony Dozer membengkak serupa kaki gajah.
Beberapa hari sebelum meninggal dunia, Rony Dozer mengaku kolesterolnya naik.
Hal ini diungkapkan salah satu sahabat Rony Dozer, Rency Milano. Rency mengaku sempat menghubungi Rony Dozer beberapa hari lalu.
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Rony Dozer Mengeluh Kolesterol Naik
Dalam komunikasi tersebut, Rony mengungkapkan tak bisa hadir di malam puncak Festival Film Indonesia (FFI) 2021 pada Rabu (10/11/2021) malam. Kepada Rency, Rony Dozer mengaku sedang tak enak badan.
"Padahal semalam itu saya sudah rencana hadir ke FFI karena aku sama Rony Juri. Saya denger suaranya udah ngap-ngapan gitu. Aku bilang kenapa? Dia bilang sakit nggak bisa datang," kata Rency dihubungi, Kamis (11/11/2021).
Ketika itu, Rony bilang kolesterolnya naik usai makan nasi padang.
"Dia bilang habis makan nasi padang. Habis makan padang kolesterol naik. Padahal sakitnya ada juga gula," ucap dia.
Ketika dihubungi, Rency sedang menuju ke rumah duka. Belum diketahui kapan lelaki yang sempat menjadi supir online itu akan dimakamkan.
Baca Juga: Kabar Duka, Rony Dozer Meninggal Dunia
"Belum tahu. Nanti saya konfirmasi lagi," kata Rency Milano.
Sebelumnya, Rony Dozer sempat mengalami sakit pada Januari 2020. Kakinya membengkak serupa kaki gajah.
Ia menuturkan, mengalami sakit tersebut sejak 2014. Hal yang mengejutkan penyakit itu datang karena dugaan santet.
"Iya temen syuting. Katanya saya kenal. Kalau kata dari pendoa, saya nggak boleh tahu orang itu siapa. Prediksi ini bukan ya? Tapi sudah lah," kata Rony Dozer pada Januari 2020.
Meski mengalami sakit tersebut, Rony Dozer tetap berkarya. Tercatat tahun ini ia membintangi film Kurindu Natal dan Keluarga: Santa Claus dari Jakarta dan Tuyul dan Mbak Yul The Movie.
Berita Terkait
-
Putra Hotma Sitompul Blak-blakan Soal Warisan Besar Sang Ayah: Papa Adalah Orang yang Murah Hati
-
Bukan Penyakit Ginjal yang Bikin Hotma Sitompul Masuk RS Sebelum Meninggal
-
Anak Ungkap Kehendak Hotma Sitompul Dimakamkan Secara Militer: Papa Pasti Senang
-
Ricky Siahaan Seringai Meninggal Dunia, Stevi Item Ungkap Kenangan Terakhir saat Bertemu
-
Ricky Siahaan Gitaris Seringai Meninggal Dunia di Jepang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal