
SuaraLampung.id - Amalia Fujiawati mengaku tak kaget dengan putusan Pengadilan Agama Jakarta Selatan terkait pengesahan asal usul anak kepada Bambang Pamungkas.
Diketahui Pengadilan Agama Jakarta Selatan menolak gugatan Amalia Fujiawati mengenai pengesahan asal usul anak kepada Bambang Pamungkas.
Amalia Fujiawati mengatakan, sudah menebak bahwa gugatannya terhadap Bambang Pamungkas pasti ditolak pengadilan.
"Kalau hasil putusan, saya sudah nebak," kata Amalia dikutip dari kanal Youtube Cumicumi, Senin (27/9/2021).
Baca Juga: Kalah di Kasus Perdata, Amalia Fujiawati Akan Polisikan Bambang Pamungkas?
Amalia sudah menduga gugatannya bakal ditolak karena terganjal salinan putusan isbat nikah dia dengan lelaki lain, Bambang bin Aripin yang dianggap sebagai produk hukum palsu.
Karenanya, dia tak kecewa mendengar putusan hakim.
Justru, yang membuat Amalia kecewa adalah alasan-alasan hakim menolak gugatan tersebut. Dalam surat putusan, hakim menyebut tak terbukti adanya pernikahan jadi salah satu pertimbangannya.
"Hakim menyatakan bahwa tidak terbukti adanya pernikahan Amalia dan Bambang Pamungkas, kenapa? Karena tergugat Bambang Pamungkas tidak mengakui adanya pernikahan, ya sekarang mana ada maling ngaku hehe," ujarnya.
Padahal, Amalia melanjutkan, di persidangan hakim sudah melihat bukti-bukti berupa foto dan video yang menunjukan pernikahannya dengan mantan pesepak bola itu.
Baca Juga: Gugatan ke Bambang Pamungkas Ditolak, Amalia Fujiawati : Mana Ada Maling Ngaku
Dia kecewa hakim tak jadikan itu sebagai fakta persidangan.
"Tapi alasan-alasan hakim itu lho yang membuat saya jadi kok hakimnya seperti ini ya. Padahal di dalam persidangan dia tahu persis, lihat bukti foto, lihat bukti video segala macam," katanya menjelaskan.
Amalia Fujiawati sebelumnya gugat Bambang Pamungkas terkait pengesahan dan nafkah anak di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Dia mengaku pernah menikah secara siri oleh mantan bintang Persija Jakarta itu dan mendapat dua orang anak.
Sementara, Bambang Pamungkas diwakili kuasa hukumnya membantah pengakuan Amalia. Sejauh ini, Bambang tak pernah muncul di media menanggapi persoalannya dengan Amalia.
Berita Terkait
-
Eliano Reijnders Bakal Ikuti Jejak Legenda Timnas Indonesia Bambang Pamungkas?
-
Dijamu Gubernur, Persija Diminta Juara Saat Jakarta Rayakan HUT ke-500
-
Jordi Amat Resmi Lampaui Prestasi 2 Legenda Timnas Indonesia
-
4 Pemain Indonesia yang Raih Trofi di Malaysia, Jordi Amat Paling Banyak!
-
Persija Jakarta Punya Kans Jadi Juara, Bepe Ajak Jakmania Kembali Beri Dukungan di Stadion
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Lampung Gandeng Masyarakat Lawan Terorisme: Pendekatan Holistik Jadi Kunci
-
Korupsi Alkes RSUD Batin Mangunang Tanggamus: Mantan Direktur dan Kontraktor CT Scan Ditahan
-
Ilegal Fishing di Lampung Rugikan Negara 9,3 Miliar, Polisi Ungkap Modus Licik Libatkan Anak-anak
-
Rp100 Miliar untuk Sekolah Rakyat di Lampung, Dimana Lokasinya?
-
2 Desa di Lampung Barat Belum Teraliri Listrik, Parosil Temui Andi Arief