SuaraLampung.id - Aktor laga Iko Uwais ternyata tidak hanya suka berkelahi di layar kaca. Di dunia nyata Iko Uwais sering terlibat perkelahian.
Salah satu perkelahian paling parah yang pernah dialami Iko Uwais adalah saat SMA.
Ketika itu Iko Uwais masih duduk di kelas 3 SMA. Ia dikeroyok oleh satu kelas.
"Digebukin satu kelas sama kelas sebelah. Ama adek kelas lagi," kata Iko Uwais dikutip dari YouTube Vindes.
Baca Juga: Best 5 Oto: Skutik Bongsor Iko Uwais, Panzer Bike dari Rusia, Serah Terima Bus Listrik MAB
Ini berawal ketika Iko Uwais sedang mengikuti pelajaran sejarah di kelas.
Saat itu datang adik kelas masuk ke kelasnya menemui guru sejarah yang merupakan wali kelas.
Iko Uwais menegur adik kelasnya itu untuk memberi salam saat masuk kelas. Adik kelas tersebut nyolot dan ngegas.
"Pas keluar dia ngeliatin terus. Oh ntar," ujar Iko Uwais.
Iko lalu dikompori oleh temannya. Saat perpindahan kelas Iko Uwais menghampiri adik kelas yang nyolot tersebut.
Baca Juga: Gaya Iko Uwais Bersama Yamaha NMAX, Outfit-nya Tampak Serasi Nih
Didatangi Iko, adik kelas itu langsung melayangkan tinju. Terjadilah perkelahian. Iko dikeroyok satu kelas.
"Digebukin satu kelas. Pake bangku sekolahan. Nyesek," cerita Iko Uwais.
"Total berantem di jalanan, ada ga lima kali lebih?" tanya Vincent penasaran.
"Banyaklah bro. Pernah (berkelahi) uda kawin ama Audy," ujar Iko.
Aksi perkelahian Iko Uwais masih terjadi ketika sudah menikah dengan penyanyi Audy Item.
Audy bercerita saat itu dirinya dan Iko sedang naik mobil. Mobil mereka dipepet orang tak dikenal.
Iko emosi dan mengikuti mobil tersebut. Iko dan orang itu sudah sempat otot-ototan. Audy menarik Iko sehingga tidak sampai terjadi baku hantam.
Iko lalu mengantar Audy pulang ke rumah lalu pergi keluar. Ternyata Iko keluar rumah mencari orang itu dan memukulinya.
Setiap habis berkelahi, Iko Uwais selalu meminta maaf ke mertuanya.
Berita Terkait
-
5 Pesepak Bola Banting Setir Jadi Aktor sampai Musisi, Ada Drumer Ahmad Dhani
-
Sinopsis Film Skyline: Warpath, Perjuangan Iko Uwais Melawan Alien
-
Marcella Zalianty hingga Iko Uwais Unggah Kenangan Bersama Ray Sahetapi
-
Bertemu Iko Uwais, Fans Asal Jepang Tak Bisa Berhenti Menangis Sampai Harus Dipeluk
-
Prabowo Muda di Layar Lebar? Debut Sutradara Iko Uwais dalam Film Timur
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal