SuaraLampung.id - Aksi pencurian terjadi di sebuah minimarket di Jalan Ryacudu, Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (11/8/2021) dini hari.
Aksi maling mencuri minimarket di Jalan Ryacudu, Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, terekam kamera pengawas CCTV.
Dari rekaman CCTV, terlihat pelaku pencurian minimarket di Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, berjumlah satu orang.
Pelaku beraksi menggunakan kain penutup kepala berwarna putih.
Karena situasi toko sepi, pelaku terlihat leluasa, mengambil sejumlah barang yang tersusun di etalase sekitaran meja kasir.
Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandar Lampung Kompol Resky Maulana, membenarkan adanya peristiwa pembobolan salah satu minimarket di Jalan Ryacudu Sukarame.
Menurut Resky, pihak minimarket sudah melaporkan peristiwa itu ke polisi. Mendapat laporan, aparat kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Dari pemeriksaan awal dan olah tempat kejadian perkara (TKP), diduga pelaku masuk dengan cara memanjat dinding dan atap minimarket. Kemudian pelaku juga membobol bagian plafon, sebelum akhirnya masuk ke dalam minimarket," kata Kompol Resky Maulana dikutip dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Berdasarkan informasi yang didapat pembobolan ini merupakan yang kedua kalinya terjadi di minimarket tersebut.
Baca Juga: Vaksinasi Dosis Ketiga Tenaga Kesehatan di Bandar Lampung Belum Berjalan, Ini Penyebabnya
"Atas kejadian tersebut, korban diketahui mengalami kerugian mencapai Rp10 jutaan dan kami sudah meminta keterangan saksi-saksi di lokasi," ujar Resky Maulana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan