SuaraLampung.id - Aksi pencurian terjadi di sebuah minimarket di Jalan Ryacudu, Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (11/8/2021) dini hari.
Aksi maling mencuri minimarket di Jalan Ryacudu, Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, terekam kamera pengawas CCTV.
Dari rekaman CCTV, terlihat pelaku pencurian minimarket di Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, berjumlah satu orang.
Pelaku beraksi menggunakan kain penutup kepala berwarna putih.
Baca Juga: Vaksinasi Dosis Ketiga Tenaga Kesehatan di Bandar Lampung Belum Berjalan, Ini Penyebabnya
Karena situasi toko sepi, pelaku terlihat leluasa, mengambil sejumlah barang yang tersusun di etalase sekitaran meja kasir.
Kepala Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandar Lampung Kompol Resky Maulana, membenarkan adanya peristiwa pembobolan salah satu minimarket di Jalan Ryacudu Sukarame.
Menurut Resky, pihak minimarket sudah melaporkan peristiwa itu ke polisi. Mendapat laporan, aparat kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Dari pemeriksaan awal dan olah tempat kejadian perkara (TKP), diduga pelaku masuk dengan cara memanjat dinding dan atap minimarket. Kemudian pelaku juga membobol bagian plafon, sebelum akhirnya masuk ke dalam minimarket," kata Kompol Resky Maulana dikutip dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Berdasarkan informasi yang didapat pembobolan ini merupakan yang kedua kalinya terjadi di minimarket tersebut.
Baca Juga: Arteria Dahlan Bela Tersangka Pengeroyokan Perawat Puskemas Kedaton, Ini Alasannya
"Atas kejadian tersebut, korban diketahui mengalami kerugian mencapai Rp10 jutaan dan kami sudah meminta keterangan saksi-saksi di lokasi," ujar Resky Maulana.
Berita Terkait
-
Kumpulan Aksi Kriminalitas Selama Lebaran di Jakarta, Maling Emas hingga Preman Minta Jatah
-
ART Ditangkap di Mall, Usai Gasak Dolar Majikan di Hari Lebaran
-
Jessica Iskandar Trauma, Kasus Pencurian Berturut-turut Terjadi di Sekitarnya
-
Bukan Fortuner atau Pajero Sport, SUV Toyota Ini Jadi Incaran Favorit Maling di Negara Asalnya
-
Polisi Ringkus 21 Tersangka Pencurian Rumah Kosong, Salah Satunya ART yang Gondol Jam Seharga Rp3 M
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Arus Balik Lebaran 2025: KAI Tanjungkarang Catat Lonjakan Penumpang 20 Persen
-
Ponsel Pemudik Dirampas di Jalinsum Lampung Selatan, Modusnya Bikin Geram
-
Tiga Ratusan Ribu Lebih Pemudik Menyeberang ke Jawa di Puncak Arus Balik Lebaran 2025
-
Niat Cari Kerja di Lampung, Pria Asal Sumsel Malah Bobol Rumah dan Gondol Motor
-
Lebaran di Lampung: 61 Ribu Penumpang Padati Bandara Radin Inten II