SuaraLampung.id - Kesetiaan Bibi Ardiansyah terhadap Vanessa Angel tak perlu diragukan lagi.
Di saat Vanessa Angel tersandung masalah prostitusi online, Bibi Ardiansyah setia mendampingi.
Padahal Vanessa Angel ketika itu sudah membohongi Bibi Ardiansyah.
Cerita ini Vanesaa Angel ungkapkan di kanal YouTube CURHAT Bang Denny Sumargo.
Diketahui Vanessa Angel ditangkap polisi di Surabaya, Jawa Timur pada 2019 atas kasus prostitusi online.
Saat itu Vanessa Angel mengaku sudah berpacaran dengan Bibi Ardiansyah.
Kepada Bibi, Vanessa Angel mengaku pergi ke Surabaya untuk bekerja sebagai MC.
Nyatanya, Vanessa Angel ke Surabaya untuk bertemu pria yang diduga telah memesannya di sebuah hotel.
"Pas di Surabaya, itu gue memang ngebohongin dia. Gue bilang gue kau nge-MC di Surabaya. Ternyata gue mau dikenalin sama cowok," kata Vanessa Angel di kanal YouTube CURHAT Bang Denny Sumargo, Senin (26/7/2021).
Baca Juga: Vanessa Angel Ditangkap Kasus Prostitusi, Bibi Ardiansyah: Bikin Gue Malu!
Setibanya di Surabaya, bintang FTV itu justru diciduk polisi. Lucunya bagi Vanessa, Bibi Ardiansyah satu-satunya orang peduli padanya meski sudah dibohongi.
"Dia datang. Waktu pada saat gue ketangkep orang pertama yang datang ke Surabaya itu laki gue. Bukan orangtua gue, bukan manajer gue, Bibi yang datang," ujar dia.
Vanessa Angel sempat terkejut melihat kehadiran Bibi Ardiansyah di kantor polisi. Alih-alih mendamprat, laki-laki yang kini menjadi suaminya itu justru memberikan respons tak terduga.
"Dia datang, dia nggak ngomong apa-apa, dia nggak marah. Dia cuma meluk gue doang nangis," ujar Vanessa Angel.
Kabar tertangkapnya Vanessa Angel dalam kasus prostitusi online di Surabaya cukup mengejutkan publik. Dia diciduk anggota polisi di sebuah hotel di Surabaya.
Polisi dalam keterangannya waktu itu, tarif Vanessa Angel sekali kencan mencapai Rp 80 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Orang Tua Wajib Cek! Promo Susu & Popok Balita Indomaret Diskon hingga 25 Persen
-
Sudut Lancip, Siku-siku, dan Tumpul: Cara Cepat Membedakannya
-
Tarif Tol Lampung Terbaru 2026 Lengkap Semua Gerbang Bakauheni-Terbanggi Besar
-
5 Fakta Video Viral 3 ASN Maki Bapak Tua di Lampung Timur yang Bikin Heboh
-
Aksi Arogan Oknum Pejabat Pemda Lampung: Kakek Dimaki-maki Hanya Karena Sepeda Senggol Mobil