SuaraLampung.id - Tingginya angka kasus Covid-19 di Provinsi Lampung dicurigai karena sudah masuknya Covid-19 varian delta. Untuk itu Kementerian Kesehatan meminta segera ada pengecekan.
Hal ini diungkapkan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. Menkes meminta pemerintah daerah Lampung untuk memeriksa kemungkinan masuknya Covid-19 varian delta.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengingatkan kini ada tujuh provinsi di luar Pulau Jawa yang diantisipasi masuknya varian Delta. Menkes juga meminta dilakukan pengetatan dan pengecekan dengan genome sequencing untuk melacak varian tersebut.
"Ada dua provinsi di Kalimantan yang saya minta untuk diperiksa, yaitu Kalimantan Barat dan Kalimantan Timur. Sumatera yaitu Kepulauan Riau, Riau, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Lampung," kata Menkes Budi Gunadi, pada rapat bersama Komisi IX DPR RI, Senin (5/7/2021) dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Tiga wilayah di Lampung kini masuk zona merah Covid-19. Berdasarkan skor penilian yang dilakukan Gugus Tugas Pusat selama 27 Juni-4 Juli.
Tiga daerah yang sebelumnya masuk zona orange naik menjadi zona merah yakni Bandar Lampung, Pringsewu, dan Lampung Utara.
Satu-satunya wilayah yang masuk zona kuning yakni Kabupaten Tulangbawang Barat. Sedangkan 11 wilayah lain yakni Way Kanan, Lampung Selatan, Pesisir Barat, Lampung Barat, Tanggamus, Lampung Timur, Tulang Bawang, Pesawaran, Mesuji, Lampung Tengah, dan Metro, masuk zona orange.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan