SuaraLampung.id - Seorang pemuda tewas dikeroyok sekumpulan anak Punk di Jalan Soekarno Hatta, Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (30/6/2021) malam.
Saat ditemukan tewas, polisi tidak menemukan identitas pemuda korban pengeroyokan anak Punk di Bandar Lampung. Pemuda itu hanya diketahui mengenakan celana jeans biru dan baju lengan panjang warna hitam.
Setelah dilakukan penelusuran di sekitar tempat kejadian perkara, akhirnya terungkap identitas korban tewas. Korban diketahui bernama Bobby Adam (31)warga Perumnas Way Halim, Bandar Lampung.
Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Resky Maulana mengatakan belum diketahui motif pengroyokan yang dilakukan sejumlah anak punk terhadap korban.
"Mohon waktu masih dalam pengembangan anggota dilapangan.Nanti akan disampaikan jika sudah diamankan, "kata Reski Maulana, Kamis (01/07/2021).
Dia menjelaskan, petugasnya telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dan telah mengamankan rekaman CCTV di tempat kejadian perkara(TKP) dan telah mengamankan sejumlah anak Punk sebagai saksi.
"Rekan korban telah membuat laporan polisi, saat ini sedang dilakukan pemeriksaan ter hadap para saksi termasuk rekan korban yang saat kejadian bersama dengan korban, " ujarnya.
Jenazah Bobby Adam ditemukan di tempat pembuangan sampah di depan SPBU yang terletak di dekat Rumah Sakit Immanuel, Sukarame, Bandar Lampung, Rabu (30/6/2021) malam.
Korban mengalami sejumlah luka tusuk di bagian tubuhnya dan luka memar di bagian kepalanya diduga karena hantaman benda tumpul.
Baca Juga: Pemuda Tewas Dikeroyok Anak Punk di Bandar Lampung, Wanita Histeris: Bobby Bangun
Kontributor : Ahmad Amri
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Masak Praktis Tak Harus Mahal, Ini Deretan Promo Alfamart yang Bikin Dapur Tetap Ngebul
-
Rumus Pythagoras dan Contoh Penerapannya dalam Soal Cerita Matematika
-
Mengapa 2.306,38 Hektar Taman Nasional Way Kambas Bisa Terbakar Saat Musim Hujan?
-
7 Fakta Tragis Dua Bocah Tewas di Bekas Tambang Galian C, Siapa yang Bertanggung Jawab?
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen