SuaraLampung.id - Penyerangan Masjidil Aqsa oleh tentara Israel menimbulkan reaksi dari umat Islam. Termasuk artis Dewi Sandra yang juga bereaksi atas penyerangan tersebut.
Dewi Sandra bersedih melihat video penyerangan Masjidil Aqsa oleh Israel. Saking pilunya, Dewi Sandra sampai menangis melihat pemandangan tragis itu.
Hal tersebut diungkap oleh Dewi Sandra melalui Instagram dengan memposting foto dan video yang berisi rakyat Palestina diserang oleh tentara zionist dengan diiringi ayat suci Al-Quran.
"Beberapa hari ini berusaha mengupdate diri dengan apa yang terjadi di Al Aqsa. Ujung-ujungnya nangis karena sedih dan lebih-lebih bingung," ungkap Dewi Sandra, Senin (10/5/2021).
Baca Juga: Dewi Sandra Menangis Saat Masjid Al Aqsa Diserang
"Jujur aku pernah duduk di sebuah kajian dimana aku benar-benar hadir sebagai murid dan aku sedih banget akan betapa minim ilmu dan informasi yang aku miliki akan tempat suci ini. Mulai dari sejarahnya sampai kondisinya hari ini," sambungnya lagi.
Mantan istri Glenn Fredly pun mengaku sedih melihat potongan video yang viral tentang kejadian di sana.
"Aku menangis setelah melihat video-video pendek yang di upload tentang bagaimana saudara-saudara kita berjuang untuk menegakkan sholat di bulan suci ini," tutur Dewi Sandra.
Apalagi serangan itu dilakukan saat umat muslim sedang menjalani salat.
"Syok mereka diserang dengan cara yang nggak banget (nggak tega kupost tapi browse and see for yourself). Di luar Ramadhan juga banyak banyak banyak hal-hal yang nggak banget, tapi di bulan ini, di 10 malam terbaik hancur hati," jelasnya.
Baca Juga: Diminta PBB Tahan Diri Serang Rumah Ibadah, Israel Malah Tambah Pasukan
"Begitu lantang kita mendidik komunitas kita, anak-anak kita, sesama kita untuk no bullying, sedangkan di sisi lain ada 'negara' yang benar-benar membully habis-habisan dengan keras, dengan paksa dan dengan blak-blakan," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Muzani Ungkap Cara Prabowo Persiapkan Kemerdekaan Palestina: Evakuasi Tenaga Medis-Pendidik ke RI
-
Serangan Udara Terbaru Israel di Gaza Tewaskan Puluhan Warga Sipil, Gencatan Senjata Masih Mandek
-
Tunggu Perintah Prabowo, RI Siap Evakuasi Warga Gaza: Pangkal Pinang jadi Lokasi Penampungan!
-
Misi Kemanusiaan Prabowo: Siapkah Indonesia Menampung Pengungsi Gaza?
-
Manggung di Coachella, Green Day Serukan Dukungan untuk Palestina
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui