SuaraLampung.id - Pernikahan yang telah direncanakan pasangan pengantin ini terancam batal. Pasalnya mendekati hari pernikahan, calon pengantin pria terinfeksi Covid-19.
Nyatanya bukannya pernikahan dibatalkan, momen sakral itu tetap dilangsungkan. Pasangan ini rupanya tak ingin kehilangan momen indah dalam hidupnya.
Karena itu Covid-19 dianggap bukan halangan untuk menyelenggarakan pernikahan. Pasangan ini tetap melangsungkan pernikahannya di rumah sakit.
Alih-alih mengenakan gaun pengantin, pengantin wanita ini harus rela menikah memakai APD (alat pelindung diri) demi bisa menikah dengan kekasih hatinya.
Baca Juga: Berkurang 98 Orang, RSD Wisma Atlet Kini Rawat 1.446 Pasien COVID-19
Melansir World of Buzz, pasangan asal Kerala, Alappuzha, India tersebut harus rela menikah di rumah sakit. Penyebabnya, mempelai pria dinyatakan positif Covid-19.
Pada momen tersebut, pengantin wanita yang bernama Abhirami tampil tanpa gaun pengantin. Sebaliknya, ia harus memakai APD lengkap.
Di sisi lain, pengantin pria yang bernama Sarathmon S tampil sederhana dengan kemeja biru dan masker. Sarathmon sedang dirawat di rumah sakit karena positif Covid-19.
Alih-alih menunda pernikahan, pasangan ini memutuskan untuk tetap menikah walau harus memakai APD. Baik Abhirami maupun Sarathmon tidak mau melewatkan hari baik pernikahan yang sudah ditentukan.
Meski digelar di rumah sakit, pernikahan Abhirami dan Sarathmon juga bukan tanpa kehadiran keluarga. Pasalnya, ibu pengantin pria juga sedang positif Covid-19.
Baca Juga: Tsunami Covid-19 India: Bangsal Makin Penuh, Api Kremasi Membumbung Tinggi
Salah satu kerabat pengantin wanita pun dikabarkan positif mengidap virus corona. Karena dirawat di rumah sakit yang sama, mereka pun bisa menyaksikan pernikahan.
Berita Terkait
-
Picu Kebingungan Warganet, Siapa yang Berhak Menentukan Mahar dalam Islam?
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
7 Potret Pengajian 4 Bulanan Sarah Gibson, Akhirnya Umumkan Kehamilan
-
Biodata dan Agama Erwin Phang, Resmi Persunting Jessica Jane Hari Ini
-
Menaksir Penghasilan YouTube Jessica Jane yang Baru Menikah, per Bulan Fantastis?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal