SuaraLampung.id - Bagi Anda para perempuan, siapa yang tak kenal air mawar? Air mawar atau rose water sangat populer dalam dunia kecantikan. Dihasilkan dari penyulingan kelopak bunga mawar, air mawar banyak digunakan untuk merawat kecantikan kulit. Tapi, apa sebenarnya manfaat air mawar? Dikutip dari Healthline, ini dia 10 manfaat air mawar untuk kecantikan maupun kesehatan.
1. Meredakan iritasi kulit
Air mawar dipercaya dapat membantu meredakan iritasi pada kulit. Sifat antiinflamasi yang terdapat pada air mawar dapat membantu mengobati berbagai penyakit pada kulit, seperti eksim atau rosacea.
2. Meredakan sakit tenggorokan
Dalam pengobatan tradisional, air mawar sering digunakan sebagai obat untuk meredakan sakit pada tenggorokan. Namun, hal ini belum ada bukti dari penelitian mengenai keampuhan air mawar terhadap sakit tenggorokan.
3. Mengurangi kemerahan pada kulit
Terlalu sering menggunakan berbagai produk kecantikan bisa menyebabkan iritasi yang menyebabkan kemerahan pada kulit. Air mawar dipercaya dapat memperbaiki dan mengurangi kemerahan pada kulit. Sifat antibakteri dan antiinflamasi pada air mawar juga dapat membantu mengurangi jerawat dan bengkak pada kulit.
Baca Juga: Ketahui Ragam Manfaat Ekstrak Mawar Bagi Kesehatan Kulit!
4. Mencegah infeksi
Air mawar mengandung antiseptik yang kuat sehingga dapat mencegah dan mengobati infeksi. Salah satu studi menyebut bahwa air mawar digunakan dalam obat tetes mata untuk mengobati kasus konjungtivitis.
5. Mengandung antioksidan
Kelopak dan minyak mawar mengandung antioksidan yang kuat sehingga dapat membantu mencegah kerusakan sel. Studi menemukan bahwa antioksidan pada air mawar memiliki efek penghambatan peroksidasi lipid potensial, yang akan memberikan perlindungan pada sel sehingga menjadi kuat.
6. Menyembuhkan luka
Sifat antiseptik dan antibakteri pada air mawar dapar menyembuhkan luka lebih cepat, seperti, luka bakar, luka potong, dan lain-lain.
7. Meningkatkan suasana hati
Sebuah studi pada 2011 menemukan bahwa ekstrak kelopak mawar dapat mengendurkan sistem saraf pusat pada tikus. Hal ini juga dipercaya dapat memberikan efek yang sama terhadap manusia. Oleh karena itu, air mawar memiliki khasiat antidepresan yang kuat sehingga membantu Anda terhindar dari rasa depresi dan kecemasan yang berlebih.
8. Meredakan sakit kepala
Sebuah penelitian menemukan bahwa uap air mawar dapat meredakan sakit kepala. Air mawar juga biasanya digunakan sebagai aromaterapi untuk meredakan sakit kepala. Selain aromaterapi, Anda juga dapat menggunakan air mawar untuk mengompres kepala.
Baca Juga: Pakai Ekstrak Bunga Mawar Hokkaido, Skincare Ini Cocok Atasi Kulit Kusam
9. Membuat awet muda
Air mawar memiliki sifat antiaging, sehinggadapat membantu mengurangi kerutan dan membuat kulit tampak awet muda. Oleh karena itu, banyak produk kecantikan yang menggunakan air mawar sebagai salah satu bahan bakunya.
10. Membantu mengatasi masalah pencernaan
Dalam beberapa pengobatan tradisional, air mawar dipercaya dapat mengatasi masalah pencernaan. Berdasarkan sebuah penelitian pada 2008, terdapat beberapa bukti jika air mawar dapat mempengaruhi pencernaan secara positif. Selain itu, air mawar juga dapat meningkatkan sekresi empedu sehingga baik untuk pencernaan. (Fajar Ramadhan)
Berita Terkait
-
Pasar Bunga Rawa Belong Diserbu Pembeli saat Momen Valentine
-
3 Toner Air Mawar yang Ampuh Lembabkan Kulit, Harga Mulai dari 15 Ribuan!
-
3 Face Mist Berbahan Air Mawar, Bikin Wajah Lembab dan Segar Sepanjang Hari
-
Teteskan Air Mata saat Perpisahan dengan Jajaran Setkab, Pramono dan Istri Dapat Buket Bunga Mawar
-
3 Rekomendasi Face Mist Lokal Mengandung Bunga Mawar, Tertarik Mencoba?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal