Avanza Hantam Truk Mogok di Jalan Gelap di Tubaba, 3 Penumpang Tewas

kecelakaan terjadi ketika truk Fuso mengalami mogok sejak Kamis (24/10/2024) malam.

Wakos Reza Gautama
Jum'at, 25 Oktober 2024 | 16:58 WIB
Avanza Hantam Truk Mogok di Jalan Gelap di Tubaba, 3 Penumpang Tewas
Ilustrasi kecelakaan. Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Tengah Sumatera Km 130 di Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Jumat (25/10/2024). [unsplash]

SuaraLampung.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Tengah Sumatera Km 130 di Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Jumat (25/10/2024) sekitar pukul 04.50 WIB.

Kecelakaan yang melibatkan mobil truk bernopol E 9197 MB dengan mobil Toyota Avanza bernopol B 1274 FU mengakibatkan tiga nyawa melayang. 

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik, mengatakan kecelakaan terjadi ketika truk Fuso mengalami mogok sejak Kamis (24/10/2024) malam.

"Karena mogok, truk Fuso diparkir di pinggir jalan. Sopirnya lalu pergi tidak memasang tanda peringatan," ujar Umi, Jumat (25/10/2024).

Baca Juga:Geger Penemuan Mayat Tergantung di Meubel Tulang Bawang Barat

Lalu pada Jumat (25/10/2024) subuh, melintas mobil Toyota Avanza di lokasi kejadian. Karena kondisi gelap serta tidak adanya rambu pemberitahuan di dekat truk, membuat sopir mobil Avanza tidak melihat dan langsung menghantam bagian belakang truk.

Umi mengatakan, tiga orang penumpang mobil Toyota Avanza meninggal dunia, satu mengalami luka berat dan empat lainnya luka ringan.

Anggota Satuan Lantas Polres Tulang Bawang Barat masih melakukan penyelidikan untuk mencari keberadaan sopir truk tersebut.

Sebelumnya terjadi kecelakaan tunggal di Jalan Abdul Hamid, Pekon Rawas, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, Rabu (23/10/2024) pukul 22.10 Wib.

Sepeda motor Yamaha VCX warna merah terjatuh. Dua orang penumpang motor mengalami luka-luka akibat kecelakaan tunggal tersebut. 

Baca Juga:Kecelakaan Maut di Tol Terpeka, 2 Tewas 5 Luka-luka

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini