Musa Ahmad-Hasan Asad Kantongi Dukungan 4 Parpol di Pilkada Lampung Tengah 2024

Musa Ahmad dipasangkan dengan Hasan Asad Said,

Wakos Reza Gautama
Rabu, 07 Agustus 2024 | 11:39 WIB
Musa Ahmad-Hasan Asad Kantongi Dukungan 4 Parpol di Pilkada Lampung Tengah 2024
Petahana Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad mendapat dukungan empat partai politik pada Pilkada 2024. [Lampungpro.co]

Kemudian Partai Nasdem memberikannya Surat Rekomendasi bernomor 444-S1/RP/BP-Nasdem/VIII/2024 yang ditandatangi Ketua Bappilu Prananda Surya Paloh dan Sekretaris Willy Aditya pada 6 Agustus 2024.

Surat rekomendasi tersebut, diberikan kepada petahana Musa Ahmad, yang juga Ketua DPC Partai Golkar Lampung Tengah, sebagai calon Bupati Lampung Tengah di Pilkada Lampung Tengah 2024.

Kemudian Partai Nasdem juga memberikan surat rekomendasi kepada Ahsan Asad Said, untuk maju sebagai Wakil Bupati Lampung Tengah di Pilkada Lampung Tengah 2024.

Rekomendasi tersebut, diberikan langsung oleh Wasekjen Bappilu DPP Partai Nasdem Jakfar Sodik, kepada Musa Ahmad dan Ahsan Asad Said di Kantor DPP Partai Nasdem, Selasa (6/8/2024).

Baca Juga:Pilkada Pesawaran 2024: Nanda Indira-Antonius Dapat Dukungan Nasdem

"Iya pasangan Musa Ahmad dan Ahsan Asad Said menerima surat rekomendasi sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Tengah yang akan diusung oleh Partai Nasdem," kata Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW Partai Nasdem Lampung Rakhmat Husein dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Penyerahan surat rekomendasi tersebut, turut disaksikan oleh Korwil Partai Nasdem Sumbagsel Fauzi Amro, Ketua DPP Partai Nasdem Taufik Basari, dan Sekretaris DPW Partai Nasdem Lampung Fauzan Sibron.

"Semoga Musa Ahmad dan Ahsan Asad Said bisa segera memperkuat koalisi partai politik, untuk pendaftaran ke KPU," ujar Rakhmat Husein.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini