Tokoh Masyarakat Bandar Lampung Jadi Target Awal Coklit Data Pemilih Pilkada 2024

coklit pada tokoh masyarakat akan dimulai pada Senin (24/6/2024) hari ini.

Wakos Reza Gautama
Senin, 24 Juni 2024 | 14:30 WIB
Tokoh Masyarakat Bandar Lampung Jadi Target Awal Coklit Data Pemilih Pilkada 2024
Tokoh masyarakat menjadi target awal coklit data pemilih Pilkada 2024 di Bandar Lampung. [ANTARA]

Wakil Wali Kota Bandar Lampung Deddy Amarullah mengajak masyarakat ikut menyukseskan proses coklit yang dilakukan pantarlih, karena hal tersebut sebagai upaya validasi data pemilih agar lebih akurat lagi.

"Kami harap masyarakat juga menerima dengan baik petugas PPDP dan menyiapkan dokumen kependudukan seperti KTP elektronik dan Kartu Keluarga (KK). Coklit ini kan salah satunya klarifikasi data pemilih, jadi saya harap seluruh masyarakat membantu dan mendukung prosesnya," kata dia.

Diketahui PPDP atau Pantarlih akan melakukan coklit data pemilih secara de jure dengan metode sensus atau mendatangi rumah warga secara langsung.

Sebanyak 2.857 Pantarlih/PPDP akan melakukan coklit terhadap 794.249 pemilih potensial yang tersebar di 1.431 tempat pemungutan suara (TPS) yang terdapat di 126 kelurahan, dan 20 kecamatan se-Kota Bandar Lampung. (ANTARA)

Baca Juga:Jalan Sehat HUT Bandar Lampung Berhadiah Mobil, Catat Tanggal dan Lokasinya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini