BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Lampung Terus Tumbuh di Triwulan II 2024

pertumbuhan ekonomi yang positif dibarengi inflasi rendah menjadi ciri ekonomi sehat di Lampung.

Wakos Reza Gautama
Kamis, 09 Mei 2024 | 17:25 WIB
BI Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Lampung Terus Tumbuh di Triwulan II 2024
BI optimistis pertumbuhan ekonomi Lampung terus naik di triwulan II 2024. [ANTARA]

SuaraLampung.id - Bank Indonesia Kantor Perwakilan (KPw) Lampung optimistis pertumbuhan ekonomi di Lampung terus tumbuh di triwulan II 2024. Pada triwulan I 2024, BI Lampung mencatat, pertumbuhan perekonomian di Lampung mencapai 3,3 persen. 

Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Lampung, Junanto Herdiawan mengatakan, pertumbuhan ekonomi yang positif dibarengi inflasi rendah menjadi ciri ekonomi sehat di Lampung.

"Ada beberapa faktor yang masih bisa tumbuh yang menopang ekonomi daerah, jadi saya yakin pada triwulan berikutnya bisa terus tumbuh hingga 4,8 persen," kata Junanto, Rabu (8/5/2024) dikutip dari Lampungpro--jaringan Suara.com.

Sementara itu, Kepala Tim Implementasi Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia Lampung, Arry Priyanto menyebutkan, pengguna dan transaksi Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS) terus tumbuh di Lampung, dimana transaksinya mencapai lebih dari Rp800 miliar pada triwulan pertama.

Baca Juga:Mantap Maju di Pilgub Lampung 2024, Mirza Berharap Gerindra Koalisi dengan PAN

"Sementara untuk pertumbuhan user pengguna QRIS di Lampung hingga kini sudah bertambah 14.312 atau tumbuh 3,43 persen (ytd) dibanding Desember 2023," sebut Arry Priyanto.

Sementara untuk perkembangan nominal transaksi QRIS hingga Maret 2024, tercatat meningkat 168,3 persen dengan jumlah merchant mencapai 531 ribu perposisi 30 April 2024.

Dari data Bank Indonesia, jumlah merchant QRIS terbanyak di Lampung ada di Bandar Lampung sebesar 49%, diikuti oleh Lampung Tengah (10%), Lampung Selatan (9%), dan Metro (6%).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini