SuaraLampung.id - Lolosnya Timnas Indonesia U-23 ke babak semifinal Piala Asia U-23 disambut antusias pecinta sepak bola tanah air tak terkecuali di Lampung.
Demi memberikan dukungan terhadap Timnas Indonesia U-23, sejumlah masyarakat di Kota Bandar Lampung menggelar nonton bareng (nobar) semifinal Piala Asia U-23 antara Indonesia vs Uzbekistan pada Senin (29/4/2024) malam.
Dikutip dari Lampungpro--jaringan Suara.com, setidaknya ada enam lokasi nobar di Bandar Lampung yang diselenggarakan politisi dan kepala daerah.
Penyelenggara nobar mengundang warga hadir mulai pukul 19.00 WIB karena didahului pentas musik dan pembagian doorprize seperti yang digelar Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung Rahmat Mirzani Djausal di PKOR Way Halim Bandar Lampung.
Baca Juga:Warga Metro Ayo Ramaikan Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Rumah Asisten Wedana
Sedangkan Anggota DPR RI Hanan A. Rozak yang menggelar nobar gratis di Ballroom Hotel Horison menyiapkan snak, kopi, dan teh gratis untuk 1.000 penonton.
Berikut daftar lokasi dan penyelenggara nobar semifinal Piala Asia U-23 2024.
1. Hotel Horison Bandar Lampung (digelar oleh Anggota DPR RI Hanan A. Rozak)
2. PKOR Way Halim Bandar Lampung (digelar oleh Ketua Partai Gerindra Lampung Rahmat Mirzani Djausal)
3. Kantor DPW Partai Perindo Lampung (digelar oleh mantan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo)
4. Warkop Bintang Depan RSU Belleza Kedaton Bandar Lampung (digelar oleh Abu Hasan Komunitas Juang Rakyat Lampung).
5. Tugu Adipura atau Bundaran Gajah Enggal Bandar Lampung (digelar oleh Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana).
6. RM Ijikio Sambel Nyai di Jalan ZA Pagar Alam, Gedong Meneng, Rajabasa (diselenggarakan Bakal Calon Wali Kota Bandar Lampung Brigjen (Purn) M Ikhsan).