Sebelum menikah dengan Taqy Malik, Salmafina Sunan mengaku sempat ragu untuk melanjutkan hubungan. Namun dia tak berani membatalkan pernikahan karena enggan merepotkan kedua orangtuanya yang telah menyiapkan semua hal.
Sunan Kalijaga pun diceritakan kurang sreg saat Salmafina Sunan ingin menikah muda. Mendengar cerita-cerita tersebut, Daniel Mananta menyinggung rumor soal celana sebagai penyebab perceraian Salmafina dan Taqy Malik.
"Sekarang gue ngerti sih kenapa ada ekspektasi, ketika lu udah memakai burkak tersebut, makanya rumornya bahwa perceraiannya itu karena celana. Karena udah ada ekspektasi tersebut," ujar Daniel Mananta yang diiyakan Salmafina Sunan.
Sebagai informasi, beredar rumor apabila Taqy Malik menceraikan Salmafina Sunan karena memakai celana saat liburan ke Swiss. Namun rumor tersebut sudah pernah dibantah oleh Taqy. (Neressa Prahastiwi)
Baca Juga:Salmafina Sunan Jawab Rumor Diceraikan Taqy Malik Karena Celana