Libur Lebaran di Lampung Selatan: Pantai Padat, Buaya Gentayangan

Pantai Kedu hingga Batu Rame Ketang di Kecamatan Kalianda tampak penuh dipadati pengunjung

Wakos Reza Gautama
Kamis, 03 April 2025 | 18:47 WIB
Libur Lebaran di Lampung Selatan: Pantai Padat, Buaya Gentayangan
Pantai di Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, dipadati pengunjung pada libur lebaran Idul Fitri, Kamis (3/4/2025). [ANTARA]

SuaraLampung.id - Sejumlah pantai yang ada di Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, dipadati wisatawan pada libur lebaran Idul Fitri 2025, Kamis (3/4/2025).

Sejumlah pantai mulai dari Pantai Kedu hingga Batu Rame Ketang yang berada di wilayah Kecamatan Kalianda tampak penuh dipadati pengunjung.

Tidak hanya wisatawan lokal, terlihat di area parkiran kendaraan juga banyak pengunjung yang datang dari berbagai daerah luar Lampung, seperti Palembang (Sumatera Selatan) hingga Jakarta.

Salah satu pengunjung dari Kabupaten Tulang Bawang Barat, Lampung, Sulistiawati mengatakan dirinya bersama anggota keluarga mengunjungi obyek wisata Pantai Kedu Warna yang banyak dikenal wisatawan luar daerah.

Baca Juga:Tragedi Pantai Umbar Tanggamus: Ayah Hanyut Ditemukan Meninggal, Anak Selamat dari Maut

Menurutnya, selama ini panorama alam kawasan wisata pantai di Lampung Selatan sangat menyenangkan. Selain bisa bermain air di pantai, pengunjung juga bisa menikmati momen matahari terbenam.

"Lampung Selatan, khususnya Kalianda, memang terkenal dengan keindahan pantainya, sebab wilayahnya yang strategis dekat dengan perkotaan dan juga pasir pantai yang indah, pasti tidak akan mengecewakan wisatawan walaupun dari luar provinsi juga," kata dia.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan Kurnia Oktaviani mengatakan beberapa destinasi wisata yang sudah cukup dikenal kalangan pencinta traveling.

"Seperti Pantai Krakatau Nirwana Resort, Pantai Marina, Pantai Kedu, wahana Em-Beach, Pantai Sanggar, Pantai Rio By The Beach, dan Pantai Sanaya, yang sangat diminati wisatawan," ujarnya.

Menurut Kurnia, sejumlah objek wisata tersebut setiap tahun mengalami peningkatan jumlah kunjungan wisatawan, sebab pantai-pantai yang ada di Lampung Selatan menunjukkan keindahan dan kenyamanan fasilitasnya.

Baca Juga:Ini Titik Rekayasa Lalu Lintas dari Bandar Lampung Menuju Pantai di Pesawaran

Oleh karena itu ia menginginkan adanya komitmen dari semua pihak untuk memajukan sektor kepariwisataan yang ada di Kabupaten Lampung Selatan agar lebih banyak dikenal wisatawan lokal maupun mancanegara.

Waspada Buaya

Seekor buaya muara muncul dan meresahkan wisatawan pengunjung pantai yang berada di Desa Merak Belantung, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan.

Kemunculan buaya tersebut pertama kali terlihat oleh warga sekitar di Pantai Sepenan, Desa Merak Belantung.

Kepala Bidang Damkar pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Selatan Rully Fikriansyah mengatakan hingga saat ini pihaknya masih terus melakukan pencarian terhadap buaya yang meresahkan warga desa tersebut.

"Iya, kami dari Damkarmat Lampung Selatan hingga saat ini masih terus melakukan penyisiran untuk menangkap buaya itu, karena memang lokasi kemunculan buaya tersebut berada di kawasan dekat dengan pantai yang banyak pengunjungnya," kata dia dikutip dari ANTARA.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini