Hingga H-3 Lebaran, 188.000 Pemudik Menyebrang di Pelabuhan Bakauheni

Sebanyak 188.000 pemudikt telah menyebrang di pelabuhan Bakauheni, Lampung, Lampung Selatan.

Tasmalinda
Jum'at, 29 April 2022 | 19:23 WIB
Hingga H-3 Lebaran, 188.000 Pemudik Menyebrang di Pelabuhan Bakauheni
Penumpang yang menyebrang di Pelabuhan Bakauheni [Suara.com/Agus Susanto]

SuaraLampung.id - Hingga h-3 Lebaran terhitung pada pukul 00.00 wib sebanyak 188.499 penumpang menyebrang di pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung.

Data yang bersumber dari tercatat sebanyak sampai dengan h-3 lebaran jumlah penumpang yang menyebrang dari Merak menuju Bakauheni, Lampung mencapai 188.499 penumpang.

Data pihak PT.SDP Bakauheni menyebutkan puncak arus mudik diprediksi akan terjadi pada H-2, Sabtu (29/4/2022) besok.Data yang di dapat dari PT SDP, jumlah penumpang kapal sebanyak 188.499 orang.

Jumlah tersebut terdiri dari pejalan kaki sebanyak 10.823 orang, penumpang dalam kendaraan sebanyak 177.677 orang. Sementara untuk keseluruhan kendaraan mencapai 44.029 unit yang terdiri dari roda dua sebanyak 16.441, roda empat sebanyak 23.989, serta bus sebanyak 976. Selain itu, truk juga masih memadati arus mudik yakni mencapai  2.632 unit.

Baca Juga:jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Hari Ini, Jumat 29 April 2022

Seorang penumpang Veni, Jumat (29/4/2022 mengatakan kegembiraannya bisa mudik pada tahun ini. Selama dua tahun terakhir, dia sudah tidak mudik karena situasi pandemi COVID-19.

Veni bersama suami menikmati mudik dengan tidak membawa kendaraan sendiri. Dari Jawa tengah menuju wilayah Sumatera. ia menaiki bus karena terasa lebih nyaman.

"Milih naik mobil umum tapi Bus menurut kami lebih nyaman bila dibanding nekat naik motor dengan jarak jauh".Papar Wanita berhijab tersebut.

Selama perjalanan dari Jawa Tengah menuju Pelabuhan Bakauheni tidak mengalami kemacetan yang begitu parah.

"Gak sih, Ndak macet macet, Alhamdulillah lancar kok, saya juga sudah niat mau macet atau hendak yang penting tahun ini bisa pulang silaturahmi tempat orang tua," ucapnya.

Baca Juga:Jadwal Buka Puasa Kabupaten Lampung Selatan Hari Ini, Jumat 29 April 2022

Kontributor : Agus Susanto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini