Anggota Polresta Bandar Lampung Dipecat, Tinggalkan Dinas 309 Hari Berturut-turut

Upacara pemecatan terhadap Aipda Zalili berlangsung Senin (28/3/2022) yang dipimpinKapolresta Bandar Lampung

Wakos Reza Gautama
Senin, 28 Maret 2022 | 13:20 WIB
Anggota Polresta Bandar Lampung Dipecat, Tinggalkan Dinas 309 Hari Berturut-turut
Kapolresta Bandar Lampung Kombes Ino Harianto memimpin upacara pemecatan Aipda Zalili yang tidak masuk dinas selama 309 hari berturut-turut, Senin (28/3/2022). [Lampungpro.co]

SuaraLampung.id - Tidak dinas selama 309 hari berturut-turut, anggota Polresta Bandar Lampung Aipda Zalili, diberhentikan tidak dengan hormat (PTDH).

Upacara pemecatan terhadap Aipda Zalili berlangsung Senin (28/3/2022) yang dipimpin Kapolresta Bandar Lampung Kombes Ino Harianto.

Pelaksanaan upacara PTDH di lapangan Mapolresta Bandar Lampung, tanpa dihadiri personel yang bersangkutan.

Upacara pemecatan dilaksanakan dengan diwakili oleh foto yang bersangkutan.

Baca Juga:Tiga Tahun Hilang, Pasutri Asal Bekasi Ini Senang Mobil Honda Jazz Miliknya Ditemukan di Bandar Lampung

Personel tersebut, dilakukan PTDH berdasarkan keputusan Kapolda Lampung Nomor KEP/755/XI/2021 tanggal 16 November 2021. Pemecatan ini, sesuai Pasal 14 ayat 1 huruf A Peraturan Pemerintah Nomor 1 tahun 2003 tentang Pemberhentian Anggota Polri.

"Siapa pun anggota Polri, melakukan pelanggaran baik disipli, kode etik, bahkan pidana, akan disanksi tegas. Sanksi berlaku mulai dari teguran, sampai dengan PTDH dari dinas kepolisan,” kata Kombes Ino Harianto dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.

Pemberian ini sebagai bukti, Polri sangatlah tegas dalam pembinaan personel.

Kemudian tidak melakukan diskriminasi dalam penanganan kasus-kasus, melibatkan anggota Polri.

"Ini juga menjadi pembelajaran bagi semuanya, agar tidak terjadi pada anggota. Saya merasa prihatin, dengan sangat berat hati untuk melakukan pilihan berat dan terakhir, tetapi memang harus dilakukan,’’ ujar Ino Harianto. 

Baca Juga:Baku Tembak Polisi dengan Tersangka Curanmor di Jati Agung Lampung Selatan, Satu Orang Tewas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak