SuaraLampung.id - Kecelakaan kembali terjadi di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Bakauheni-Terbanggibesar pada Sabtu (26/2). Peristiwa kecelakaan maut antara kendaraan mini bus Toyota kijang inova warna hitam dengan nomor polisi AE 1220 JL dan truk tronton Hino warna hijau dengan nomor pol BE 8978 BK mengakibatkan dua orang meninggal dunia.
"Kecelakaan terjadi pada Sabtu sekira pukul 20.15 Wib di KM 32+40 Jalur B Desa Agom Kecamatan," kata Kasat Lantas Polres Lampung Selatan, AKP Jonnifer Yolandra, dalam keterangan yang diterima di Bandarlampung, Minggu.
Dia menyebutkan bahwa dua korban meninggal dunia dalam insiden tersebut merupakan penumpang dari kendaraan Toyota Kijang Inova.
"Korban meninggal dunia atas nama Ragil (38), dan Risqi Junior (19) seorang mahasiswa yang beralamat di RT/RW 006/001 Desa Bumi Pratama Mandira Kecamatan Sungaimenang Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatra Selatan," katanya
Baca Juga:Minyak Goreng di Sumsel Langka, Pengamat Ekonomi Unsri: Pemerintah Lagi Adu Kuat Sama Pengusaha
Menurut keterangan saksi di lokasi, kejadian kecelakaan bermula saat kendaraan Inova yang meluncur dari arah Bandarlampung menuju Bakauheni melaju di jalur cepat dan ingin mendahului truk dengan mengambil lajur lambat.
"Tapi saat ingin mendahului, pada saat bersamaan truk juga mengambil lajur sebelah kiri sehingga mobil Inova itu menabrak bagian belakang truk," ujarnya.
Dalam kecelakaan lalu lintas tersebut melibatkan enam orang dimana lima orang merupakan penumpang mini bus Toyota Kijang Inova dan satu merupakan sopir dari truk.
"Selain terdapat dua korban meninggal dunia, ada juga yang mengalami luka ringan tiga orang dan luka berat satu orang," kata dia. (ANTARA)