SuaraLampung.id - Tiga nelayan yang sedang melaut di depan Pantai Minang Rua, Desa Klawi, Kecamatan Bakauheni, Lampung Selatan, tersambar petir pada Rabu (12/1/2022) sekitar pukul 18.00 WIB.
Akibatnya, satu nelayan yakni Ijal, warga Way Muli meninggal dunia. Sedangkan dua rekannya yang juga warga Way Muli, yakni Jasmani dan Sarmani mengalami luka dalam.
Informasi yang dihimpun Lampungpro.co--jaringan Suara.com dari laporan aparat setempat menyebutkan, sambaran petir yang terjadi di tengah hujan lebat itu juga membuat kapal rusak.
Korban meninggal kemudian dievakuasi ke pelelangan ikan Pantai Minang Rua sebelum diserahkan ke pihak keluarga.
Baca Juga:Cuaca Ekstrem Bikin Nelayan Sumsel Jeda Melaut Lebih Lama
Kemudian, dua korban luka dibawa ke Puskes Bakauheni lalu dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar Kalianda.