Tidak Semua Warga Bandar Lampung Bisa Dapatkan Vaksin Moderna, Ini Syaratnya

Namun tidak semua warga Bandar Lampung bisa mendapatkan vaksin moderna.

Wakos Reza Gautama
Kamis, 02 September 2021 | 12:27 WIB
Tidak Semua Warga Bandar Lampung Bisa Dapatkan Vaksin Moderna, Ini Syaratnya
Ilustrasi vaksin Moderna. Warga Bandar Lampung bisa mendapatkan vaksin moderna. [ANTARA FOTO/Irwansyah Putra]

SuaraLampung.id - Seluruh puskesmas di Bandar Lampung kini melayani vaksinasi Covid-19 menggunakan vaksin moderna

Namun tidak semua warga Bandar Lampung bisa mendapatkan vaksin moderna. 

Ada syarat khusus bagi warga Bandar Lampung yang ingin mendapatkan vaksin moderna. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung, Edwin Rusli, mengatakan penggunaan vaksin Moderna hanya untuk yang belum pernah menerima vaksin.  

Baca Juga:70 Persen Warga Spanyol Sudah Mendapatkan Vaksinasi Covid-19 Dosis Lengkap

"Saat ini sudah bisa (pakai Modrena), tapi syaratnya harus yang belum divaksin sama sekali," ujar Edwin, Rabu (1/9/2021) dikutip dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.

Menurut Edwin, pihaknya melarang penggunaan mix vaksin.

"Misalkan suntikan dosis pertama Sinovac tidak boleh menggunakan Moderna pada suntikan dosis kedua.Tapi harus Moderna yang sama untuk suntikan kedua dengan jangka waktu 28 hari," kata Edwin Rusli. 

Dia mengatakan vaksin di Bandar Lampung masih tercukupi. Untuk Moderna sudah diterima 543 vial atau 5.430 dosis, dan ada penambahan 800 vial atau 8.000 dosis.

Seluruh vaksin Moderna sudah didistribusikan ke puskesmas untuk diberikan kepada umum. 

Baca Juga:Dikunjungi Jokowi, Ini Perasaan Siswa SMAN 2 Bandar Lampung

Terkait hal ini, Kepala UPT Puskesmas Sumur Batu, dr. Santi membenarkan vaksin Moderna tersedia.

"Syarat mendapatkan vaksin sesuai arahan Kadis Kesehatan harus memiliki KTP Bandar Lampung dan belum pernah divaksin. Itu pun tergantung ketersediaan vaksin, bisa Sinovac atau Moderna yang tersedia masyarakat yang didapatkan," ungkap Santi saat dikonfirmasi Lampungpro.co melalu aplikasi WhatsApp, Rabu (1/9/2021).  

Hal senada disampaikan Kepala UPT Puskesmas Kedaton dr. Rini. "Iya, sudah mulai memakai vaksin Moderna," ujar Rini. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini