Polisi Tes Urine Dinar Candy, Ini Hasilnya

Saat diperiksa, penyidik sempat melakukan tes urine terhadap Dinar Candy.

Wakos Reza Gautama
Kamis, 05 Agustus 2021 | 13:42 WIB
Polisi Tes Urine Dinar Candy, Ini Hasilnya
Polisi tes urine Dinar Candy [Suara.com/Ismail]

Dinar Candy yang memiliki nama asli Dinar Miswari itu diciduk polisi di rumah temannya di kawasan Fatmawati pada Rabu (4/8/2021) pukul 21.30 WIB. Dia diduga melanggar UU ITE dan Pornografi.

Aksi Dinar Candy berbikini di jalan sebagai reaksinya atas PPKM yang diperpanjang. Perempuan berdarah Sunda ini mengaku stres karena kebijakan pembatasan berkegiatan tersebut.

"Saya stres PPKM diperpanjang," tulis Dinar Candy, Rabu (4/8/2021).

Kendati begitu, Dinar Candy meminta agar apa yang dilakukannya tak dicontoh siapapun.

Baca Juga:Pakai Bikini Stres PPKM Diperpanjang, Urine Dinar Candy Dites, Hasilnya Bikin Melongok

"Peringatan! Jangan tiru adegan ini. Aku lagi cari pelampiasan, lagi stres," ucapnya.

Unggahan itu rupanya tak berlaku lama. Sebab dipantau Kamis (5/8/2021) postingan Dinar Candy berbikini sudah tidak ada.

Namun hingga siang ini, belum ada keterangan remi dari pihak Dinar Candy mengenai pemeriksaan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini