Gara-gara Isu Nathalie Holscher Selingkuh, Sule Kehilangan Pekerjaan

Isu selingkuh Nathalie Holscher ini ternyata berdampak pada pekerjaan Sule.

Wakos Reza Gautama
Senin, 28 Juni 2021 | 08:40 WIB
Gara-gara Isu Nathalie Holscher Selingkuh, Sule Kehilangan Pekerjaan
ILustrasi Nathalie Holscher dan Sule. Sule kehilangan beberapa pekerjaan karena isu Nathalie Holscher selingkuh. [YouTube]

SuaraLampung.id - Baru-baru kabar tak sedap kembali menimpa rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher. Nathalie disebut-sebut selingkuh dengan manajer Sule bernama Panji Komara. 

Isu selingkuh Nathalie Holscher ini ternyata berdampak pada pekerjaan Sule. Pelawak asal Sunda ini mengaku harus kehilangan beberapa pekerjaan karena beredarnya gosip tersebut. 

Beberapa kontrak kerja Sule diputus imbas dari gosip perselingkuhan sang istri, Nathalie Holscher dan manajernya, Panji Komara. Komedian 44 tahun itu pun mengaku sudah terbiasa mendapatkan cobaan seperti sekarang.

"Ya ada beberapa (kontrak diputus) lah. Tapi ya sudah lah nggak apa-apa. Saya sudah biasa diuji," kata Sule di kanal YouTube Insert Hari Ini, Minggu (27/6/2021).

Baca Juga:Drama Sule Gagal Cerai, Kini Drama Nathalie Holscher Selingkuh dengan Manajer

Diakui pemilik nama asli Sutisna ini, ia ikut geram mendengar gosip tersebut. Namun ia tak bisa melarang orang untuk berkomentar terlebih di media sosial.

"Kalau dibilang geram ya geram. Tapi kan media sosial seperti itu," ungkapnya.

Sule mengaku tidak terpengaruh gosip-gosip yang menimpa keluarganya. Ditambah lagi hanya sekedar perkataan tanpa bukti-bukti kuat.

"Yang terpenting faktanya aja. Kalau memang tidak melakukan ya sudah ngapain mesti risih dengan hal-hal seperti itu. Biarin aja kan dituduh," tuturnya.

Tuduhan kedekatan Nathalie Holscher dan Panji Komara berawal dari videonya di Instagram Story.

Baca Juga:Nikita Mirzani Diisukan Jadi Tersangka, Rezky Aditya Digugat

Nathalie menuliskan keterangan, "Hahaha gesreknya kurang suamiku, @panjikomara @sorayarasyid12."

Warganet menduga, perempuan berhijab ini salah menyematkan akun Sule menjadi Panji Komara. Padahal ada tanda koma sebagai pemisah di kalimat itu.

"Pergunakan kata membaca (titik, koma, tanda seru) dengan baik," pinta Nathalie Holscher.

Ini bukan kali pertama Nathalie Holscher dikabarkan dekat dengan Panji Komara. Namun Sule selalu membela istrinya tak pernah ada main apalagi selingkuh dengan manajernya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini