Alasan Raffi Ahmad dan Baim Wong tak Dilibatkan YouTube Rewind 2020

Namun yang menarik perhatian adalah tidak dilibatkannya Raffi Ahmad dan Baim Wong dalam YouTube Rewind 2020

Wakos Reza Gautama
Jum'at, 22 Januari 2021 | 07:20 WIB
Alasan Raffi Ahmad dan Baim Wong tak Dilibatkan YouTube Rewind 2020
Raffi Ahmad dan Baim Wong tidak dilibatkan dalam YouTube Rewind 2020. [Instagram]

SuaraLampung.id - Para YouTuber lawas membuat YouTube Rewind 2020 di akhir tahun 2020.

Pembuatan YouTube Rewind diinisiasi oleh Andovi da Lopez, Jovial da Lopez, Chandra Liow, Aulion,dan Nessie Judge. 

Dalam video YouTube Rewind 2020 itu ditampilkan para YouTuber yang bersinar di tahun 2020. 

Sebut saja ada nama Atta Halilintar, Deddy Corbuzier, dan Sara Fajira. 

Baca Juga:Gara-Gara Dua Hal Ini, Raffi Ahmad Cs Gagal Dijerat Hukum Prokes

Namun yang menarik perhatian adalah tidak dilibatkannya Raffi Ahmad dan Baim Wong dalam YouTube Rewind 2020. 

Padahal channel YouTube Raffi Ahmad dan Baim Wong termasuk yang banyak pengikutnya. 

Hal ini pun menjadi pertanyaan banyak orang mengapa Raffi Ahmad dan Baim Wong tidak dilibatkan dalam proyek YouTube Rewind 2020. 

Chandra Liow, salah satu penggagas YouTube Rewind 2020 memberi penjelasan mengenai tidak dilibatkannya Raffi Ahmad dan Baim Wong saat program Tonight Show Net TV.

Menurut Chandra Liow ide YouTube Rewind ini berawal dari Andovi da Lopez yang  ingin cabut dari dunia YouTube di tahun 2021.

Baca Juga:Sempat Dihujat Lepas Masker, Raffi Ahmad Ternyata Pesta di Hall Basket

Para YouTuber ini lalu meminta masukan dari penikmat YouTube mengenai siapa saja yang perlu dilibatkan dalam proyek YouTube Rewind 2020. 

Kemudian mereka mengkurasi siapa saja yang bisa diajak dalam proyek YouTube Rewind 2020. 

Desta lalu melontarkan pertanyaan mengenai tidak dilibatkannya Raffi Ahmad dan Baim Wong dalam YouTube Rewind 2020.

Menurut Chandra Liow, YouTube Rewind dibuat untuk selebrasi bagi kreator yang sudah lama berkecimpung di YoTube hingga kini. 

"Kita juga pengen open dengan semuanya. Ada nama, kaya Raffi juga ada. Tapi kita itu uda kaya, guys kita uda mepet nih syuting. Kalo kita invite Raffi kita harus siap dengan protokol-protokol yang dibutuhkan," ujar Chandra Liow.

Ia mencontohkan seperti Deddy Corbuzier yang memiliki protokol sendiri. Deddy Corbuzier ingin ruang sendiri dan memiliki protokol kesehatan sendiri. 

"Jadi imagine itu kalo kita ada orang-orang lain, kita akankesulitan," ujar Chandra Liow.  

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini