SuaraLampung.id - Pada laga Boxing Day Liga Inggris tahun ini, Manchester United akan menghadapi tuan rumah Leicester City.
Laga Boxing Day Leicester City vs Manchester United akan berlangsung di Stadion King Power, Sabtu (26/12/2020) pukul 19.30 WIB.
Manchester United mencetak rekor luar biasa dalam laga Boxing Day.
Dilansir Suaralampung.id dari website resmi klub, Manchester telah menjalani laga Boxing Day sebanyak 26 pertandingan sejak liga teratas Inggris ini berganti nama menjadi Premier League tahun 1992.
Baca Juga:Leicester City Vs MU, Solskjaer Bertekad Akhiri Tren 'Comeback' Tandang
Dalam 26 pertandingan yang dilakoni Setan Merah selama Boxing Day, tim yang bermarkas di Old Trafford ini telah mencetak 21 kemenangan.
Manchester United hanya menderita kekalahan dua kali di laga Boxing Day.
Dua kekalahan ini terjadi di tahun 2002 saat berhadapan dengan Middlesbrough dengan skor 3-1 dan tahun 2015 saat kontra Stoke City.
Kala itu Manchester United kalah 2-0 dari tuan rumah Stoke.
Sisa tiga laga di Boxing Day dilakoni MU dengan hasil imbang.
Baca Juga:Soal Pertandingan Tanpa Penonton, Nemanja Matic: Seperti Sesi Latihan
Menjelang laga Boxing Day melawan Leicester City, manajer MU Ole Gunnar Solskjaer mengatakan, tim asuhan Brendan Rodgers adalah tim yang bagus.
"Mereka adalah tim yang sangat bagus dengan pelatih yang sangat baik dan saya menikmati menonton mereka di bawah Brendan [Rodgers]," ujar Ole.
"Mereka memiliki beberapa ancaman yang harus Anda cari dan kami hanya akan duduk dan memikirkan siapa yang cocok dan siapa yang tidak," tambahnya.