SuaraLampung.id - Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) Cabang Kabupaten Lampung Selatan memastikan stok beras cukup dan aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pada bulan suci Ramadhan hingga Lebaran tahun 2025.
Kepala Perum Bulog Kabupaten Lampung Selatan, Nurmulyati Syahroni mengatakan ketersediaan beras di gudang saat ini mencapai sebanyak 3.000 ton dan sangat aman untuk kebutuhan masyarakat.
"Stok beras 3.000 ton yang dipersiapkan untuk tiga bulan ke depan berada di dua gudang penyimpanan yakni di Kedaton dan Baktirasa," kata dia.
Nurmulyati menjelaskan hingga saat ini pihaknya tengah mempersiapkan strategi pengelolaan stok jagung dan sembako, untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok di Lampung Selatan.
"Kami sedang menyiapkan lokasi gudang penampungan jagung serta pabrik yang berdekatan untuk mendukung kelancaran distribusi. Sampai saat ini, kami telah menginventarisasi lima opsi lokasi untuk penampungan tersebut," ucapnya.
Tidak hanya stok dan harga beras, menurutnya kebutuhan bahan pokok lainnya seperti gula pasir dan minyak goreng juga tidak luput dalam pemantauan guna memastikan harga tetap stabil di pasar.
Oleh karena itu, pihaknya bersama pemerintah daerah Lampung Selatan terus melakukan langkah-langkah proaktif yang diharapkan dapat menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok.
Untuk diketahui, berikut adalah beberapa harga kebutuhan bahan pokok terkini di Kabupaten Lampung Selatan seperti beras kualitas biasa Rp12.000/kg, dan beras kualitas bagus Rp15.000/kg.
Kemudian komoditas lainnya seperti gula pasir Rp16.500/kg, minyak goreng curah Rp18.000/kg, daging ayam Rp41.500/kg, telur ayam Rp28.000/kg dan cabai rawit Rp60.000/kg. (ANTARA)
Baca Juga: Jalan Rusak di Tol Bakter Dibenahi Jelang Mudik Lebaran 2025
Berita Terkait
-
Jalan Rusak di Tol Bakter Dibenahi Jelang Mudik Lebaran 2025
-
Dibuntuti dari Way Halim, Pemotor Nyaris Jadi Korban Begal di Jati Agung
-
6 Rest Area Tol Bakter Disiapkan Antisipasi Macet Parah Saat Mudik Lebaran 2025
-
Hujan Deras! 2 Desa di Jati Agung Lampung Selatan Terendam Banjir
-
Banjir Bandang Lampung Selatan: Rumah Hanyut Tak Berbekas, Puluhan Ambruk
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Di WEF Davos 2026, BRI Dorong UMKM Jadi Agenda Utama Keuangan Dunia
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif