SuaraLampung.id - Abi Hasan Muan menyatakan akan mencalonkan diri sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Lampung pada Musyawarah Daerah (Musda) yang akan digelar Februari 2025.
Abi mengadakan bersilaturahmi bersama beberapa ormas, kader, serta pendiri sayap Partai Golkar di Lampung di Bukit Mas Bandar Lampung, Jumat (31/1/2025).
Hadir pada acara itu, para kader senior Partai Golkar dari beberapa sayap partai seperti, AMPI, Kosgoro, MKGR, PPG, SOKSI dan lainnya.
“Semua yang hadir adalah kader, jadi kita buka ruang agar intensif berdialog lebih luas, niat saya ingin maju dengan meminta doa restu dan dukungan saudara semua,” kata Abi.
Baca Juga: Detik-detik Imam Masjid di Bukit Kemuning Meninggal Saat Salat Jumat, Jatuh Usai Baca Basmalah
Ia membahas soal visi misi dan niat baik jika menjadi Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Lampung. Pria yang berprofesi sebagai advokat ini menyampaikan niat dan keinginan untuk maju menjadi calon Ketua DPD Partai Golkar Lampung.
“Saya dan calon lain punya keinginan satu yakni membesarkan Partai Golkar, tak lebih,” ucapnya.
Abi menyampaikan gagasan dan kemandirian partai, melebur dengan milenial dan membuka pintu seluas-luasnya untuk masyarakat luas sesuai misi utama partai menampung suara rakyat.
“Ke depan akan ramai masyarakat mengadu ke Golkar, akan banyak milenial yang kita perankan, akan lebih meriah semua kita harapkan lebih baik,” ujarnya.
Abi mengatakan memiliki satu komitmen yang menggetarkan hadirin, yakni soal integritas, soliditas dan komitmen tegak lurus kepada DPP Golkar.
Baca Juga: Pelantikan Gubernur Lampung 2025 Ditunda, Pemprov Tetap Gaspol Persiapan
“Satu kata kunci penting soal komitmen, saya akan patuh dan tegak lurus aturan partai, siapa saja nanti yang menjadi ketua terpilih, dari calon lainnya seperti Hanan A Razak, Rycko Menoza, Aprozi Alam, Ismet Roni dan lainnya tetap akan saya dukung,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Gibran Diganti, Begini Respons Golkar
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Hargai Proses Hukum, Golkar Serahkan Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB yang Menjerat RK ke KPK
-
Ketum Golkar Bakal Reshuffle Kepengurusan dalam Waktu Dekat: Tidak Harus Tunggu Satu atau Dua Tahun
-
Atalia Hadiri Halal Bihalal Partai Golkar Sendirian, Ridwan Kamil ke Mana?
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal