SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung meminta pengelola tempat wisata memperbaiki fasilitas dan pelayanan menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Bandar Lampung Adiansyah mengatakan, biasanya terjadi lonjakan pengunjung tempat wisata di masa libur Natal dan Tahun Baru.
"Karena itu kami minta tempat wisata memperbaiki aspek-aspek seperti keselamatan, kebersihan, dan kesehatan," kata Adiansyah, Selasa (19/11/2024).
Menurutnya perbaikan fasilitas dan pelayanan ini guna kepentingan bersama dan kenyamanan pengunjung wisata saat sedang berlibur di kota ini, sehingga mereka pun dapat kembali lagi setelah berlibur.
Baca Juga: Bandar Lampung Banjir Lagi! Ini Respons Pjs Wali Kota
"Kesiapan fasilitas pendukung dan Sumber Daya Manusia (SDM) di tempat wisata ini harus diperhatikan, karena saat musim liburan pengunjung akan datang dalam jumlah besar, sehingga pelayanan juga harus ditingkatkan," katanya.
Adiansyah mengatakan Bandar Lampung memiliki beragam destinasi wisata yang menarik, mulai dari wisata alam, kuliner, pemandangan perbukitan hingga pantai.
"Ya, meskipun jumlah destinasi wisata laut di kota ini tidak sebanyak kabupaten lain, tapi pesona pantai dan perbukitan tetap menjadi daya tarik utama," kata dia.
Adiansyah mengingatkan para pengelola dan wisatawan untuk mematuhi aturan yang berlaku di destinasi wisata, terutama terkait kapasitas pengunjung.
"Pengelola kami harap tidak mengizinkan jumlah pengunjung melebihi kapasitas demi menjaga keamanan dan kenyamanan saat menjalani liburan," kata dia.
Baca Juga: Waspada! 5 Kecamatan di Bandar Lampung Rawan Bencana, Jalur Evakuasi Sudah Terpasang
Menurutnya, Bandar Lampung telah memiliki akomodasi yang lengkap untuk menyambut wisatawan pada masa libur Natal dan Tahun Baru.
"Wisatawan tidak perlu khawatir saat berkunjung ke kota ini karena akomodasi di sini cukup lengkap. Pemkot juga berkomitmen untuk terus memantau dan meningkatkan pelayanan di sektor pariwisata, khususnya menjelang musim liburan," kata Adiansyah. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Libur Akhir Tahun di Jakarta, Ini Pilihan Acara Menarik untuk Keluarga
-
Tanggal Merah Pilkada 2024: 27 November Libur atau Tidak?
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
-
Biar Warga Tenang Nyoblos, Kemendagri Proses Tanggal 27 November Jadi Hari Libur Nasional
-
Nyoblos Pilkada Serentak, KPU Instruksikan Jajaran di Daerah Tetapkan 27 November Libur Nasional
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
-
Melihat 'Jeroan' Bank INA Milik Salim Group yang Alami Lonjakan Kredit Bermasalah
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
Terkini
-
Libur Nataru 2024/2025: Pemkot Bandar Lampung Minta Tempat Wisata Perbaiki Fasilitas dan Pelayanan
-
Modus Licik Korupsi Bendungan Marga Tiga, Warga Biasa Raup 80% Mark-Up Tanam Tumbuh
-
Pengidap Epilepsi Ditemukan Tewas Mengambang di Sungai Belerang Lampung Selatan
-
Gempur Narkoba! Polda Lampung Sita 200 Kg Ganja dalam 2 Pekan
-
1.200 Ibu Hamil & Menyusui di Lampung Dapat Makan Bergizi Gratis