SuaraLampung.id - Program Kampung Berseri Astra (KBA) dirasakan manfaatnya oleh pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Kelurahan Sumber Agung, Kecamatan Kemiling, Kota Bandar Lampung. Salah satu penerima manfaatnya ialah Suryatim Yuliana.
Wanita 56 tahun ini merupakan pelaku UMKM yang bergerak di bidang makanan. Sehari-harinya Suryatim menjual produk camilan aneka jenis keripik mulai dari keripik singkong, keripik pisang dan yang menjadi ciri khasnya adalah ting ting jahe.
Suryatim merintis usaha dengan merek dagang CSM ini sejak tahun 2000. Dibantu suami dan dua anaknya, Suryatim memproduksi ting ting jahe dan keripik.
"Awalnya iseng aja buat ting ting jahe karena memang suka makannya sejak kecil. Pas lebaran ada tamu datang, nyicip, ternyata pada suka," kata Suryatim saat diwawancarai di rumahnya, Senin (28/10/2024).
Baca Juga: Lawan Banjir, Pemkot Bandar Lampung Kerahkan Satgas Kali Bersihkan Sampah Sungai
Lama kelamaan ting ting jahe buatan Suryatim itu sampai ke telinga pihak kelurahan dan kecamatan. Suryatim lalu diminta ikut lomba kelompencapir mewakili Kecamatan Kemiling di era Orde Baru.
Melihat banyak yang suka ting ting jahe buatannya, Suryatim memutuskan untuk mulai serius menekuni bisnis ting ting jahe dan keripik kecil-kecilan di tahun 2000.
Di tahun 2017, PT Astra Internasional memiliki program pertanggungjawaban sosial yang dinamakan Kampung Berseri Astra (KBA). Kelurahan Sumber Agung, Kemiling, Bandar Lampung, terpilih menjadi KBA di Provinsi Lampung.
Ada empat pilar utama yang menjadi fokus Astra di KBA, yaitu pendidikan, kewirausahaan, lingkungan dan kesehatan.
Bisnis kecil-kecilan yang dirintis Suryatim menjadi salah satu UMKM binaan KBA Sumber Agung. Menurut wanita asal Ponorogo, Jawa Timur ini, Astra membantu keberlangsungan usahanya.
Baca Juga: Ratusan Anak Pulau Pasaran Nikmati Program Makan Bergizi Gratis dari KKP
"Astra memberikan bantuan alat produksi seperti wajan, spinner. Ini sangat membantu saya dalam produksi," kata Suryatim.
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Kampung Berseri Astra Sukses Angkat Potensi Sendang Tirto Wiguno Sukoharjo, Siap Menyegarkan Warga Sekitar
-
Dulu Banyak Sampah, Kini Jadi Kampung Berseri Astra, Begini Kisah Mangrove Kampung Tua Bakau Serip
-
Modal Cuma-Cuma dari Astra, Warga Gang Durian Bertahan Budidaya Ikan Nila Meski Tantangan Menghadang
-
Pesona Hijau Kampung Setaman di Tengah Pemukiman Padat Kota Depok
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
Terkini
-
Ini Titik Rekayasa Lalu Lintas dari Bandar Lampung Menuju Pantai di Pesawaran
-
Arus Balik Lebaran 2025 Mulai Padat! Strategi Delay System Disiapkan di Pelabuhan Bakauheni
-
Rayakan Idul Fitri dengan Tinju dan Tendangan, Pria Ini Aniaya Pacar di Lampung Tengah
-
Waspada! Buaya Muncul di Pantai Lampung Selatan Saat Libur Lebaran
-
Arus Balik Lebaran 2025: Diskon Penyeberangan Bakauheni-Merak Hingga 36 Persen