SuaraLampung.id - Pasangan Elfianah-Yugi Wicaksono mendapat dukungan dari Partai Demokrat untuk maju sebagai Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Mesuji pada Pilkada 2024.
Penyerahan surat rekomendasi tersebut, diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis (8/8/2024) malam.
Dukungan dari Partai Demokrat ini memastikan langkah pasangan Elfianah dan Yugi Wicaksono untuk mengikuti Pilkada Mesuji 2024.
Sebelumnya, Elfianah dan Yugi Wicaksono sudah menerima surat rekomendasi dukungan dari Partai Nasdem, untuk maju di Pilkada Mesuji 2024.
Baca Juga: Ini Nama Calon Kepala Daerah di Lampung yang Diusung Demokrat pada Pilkada 2024
Usai menerima rekomendasi dari Partai Demokrat, bakal calon Bupati Mesuji, Elfianah mengatakan, pihaknya sangat berterimakasih kepada Ketua Umum Partai Demokrat AHY yang telah mempercayainya untuk maju di Pilkada Mesuji 2024.
"Dukungan yang diberikan ini, menjadi komitmen bersama, untuk mendukung Mesuji lebih baik, karena Demokrat adalah partai besar, yang tentunya memiliki cita-cita luhur untuk membangun Indonesia, khususnya Mesuji," kata Elfianah dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Dengan rekomendasi dukungan tersebut, Elfianah dan Yugi Wicaksono senantiasa berkomitmen untuk membangun Mesuji lebih baik lagi, dan akan bekerja keras untuk memenangkan Pilkada Mesuji 2024 ini.
"Jika nantinya terpilih sebagai Bupati Mesuji, tentu kami akan melanjutkan program yang sebelumnya belum tercapai," ujar Elfianah.
Istri mantan Bupati Mesuji Khamami itu meyakini, masih akan mendapatkan dukungan dari partai politik lainnya di Mesuji.
Baca Juga: Ini Isu Prioritas yang Harus Dijadikan Visi Misi Paslon pada Pilkada Bandar Lampung 2024
Sementara itu, bakal calon Wakil Bupati Mesuji, Yugi Wicaksono mengungkapkan, dirinya juga sangat berterimakasih atas dukungan yang diberikan Partai Demokrat, untuk mengarungi kontekstasi Pilkada Mesuji 2024.
"Ini adalah awal perjuangan untuk membangun Mesuji, apalagi saya dinilai paling muda, yang ingin membangun sumber daya manusia (SDM) generasi muda bisa lebih baik," ungkap Yugi Wicaksono.
Apabila nanti diamanahkan, Yugi Wicaksono akan melakukan terobosan dan inovasi dengan tujuan kesejahteraan terhadap generasi muda.
Berita Terkait
-
Asosiasi Diminta Gencar Edukasi Fintech, Legislator Demokrat: Jangan Bikin Masyarakat Terjebak!
-
Legislator Demokrat Nilai 'Resep' SBY Bangkitkan Ekonomi Layak Diteruskan di Era Prabowo
-
Mendagri Tito Tolak Usulan Fraksi Gerindra Minta PSU Pilkada Pakai Dana Pendidikan: Kami Gak Korbankan yang Wajib
-
Minta KPU-Bawaslu Seefisien Mungkin Ajukan Anggaran PSU Pilkada, Hitung-hitungan Kemendagri Tak Sampai Rp 1 T
-
Alasan Efisiensi, KPU Tiadakan Kampanye Akbar di PSU Pilkada 2024
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
Terkini
-
Fokus Kembangkan UMKM, BRI Raih 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Jadwal Imsakiyah Kota Bandar Lampung Jumat 14 Maret 2025
-
Mudik Lebaran 2025: Pelabuhan Panjang Siap Jadi Jurus Pamungkas Atasi Kepadatan
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Kamis 13 Maret 2025
-
Lebaran 2025: Angkutan Barang Dibatasi di Lampung! Cek Jadwalnya