SuaraLampung.id - Sejumlah kader Partai Nasdem Lampung terkejut mendengar keputusan DPP Partai Nasdem mengusung Ketua DPD Partai Gerindra Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, sebagai calon Gubernur Lampung.
Mereka tak menyangka rekomendasi calon Gubernur Lampung jatuh ke tangan Mirza bukan ke tangan Ketua DPW Partai Nasdem Lampung Herman HN.
Sebab Herman HN, juga turut maju dalam Pilgub Lampung tahun 2024 ini, dan sudah mendaftar penjaringan yang dibuka sejumlah partai politik di Lampung.
Ketua Bidang Pendidikan Politik dan Kaderisasi DPW Partai Nasdem Lampung, Herulistianto mengakui sejumlah pengurus terkejut mendengar kabar tersebut.
Baca Juga: Sambangi Polda Lampung, Komisi I DPRD Lampung Pertanyakan Kasus Korupsi Bendungan Marga Tiga
Walau begitu, ia mengatakan, pihaknya akan mengikuti apapun keputusan dari DPP terkait dukungan pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung.
"Kami pengurus DPW Nasdem Lampung baru tahu kabar itu dari media, tapi kalau itu keputusan dari DPP, kami harus patuh, cuma kami belum koordinasi selanjutnya," kata Herulistianto saat diwawancarai awak media di Kantor DPW Partai Nasdem Lampung, Jumat, (2/8/2024) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Meski demikian, Heru berharap, nantinya Ketua DPW Partai Nasdem Lampung, Herman HN, bisa menjadi Wakil Gubernur Lampung, karena mereka menilai surveinya Herman HN tinggi.
"Kami belum berkoordinasi untuk selanjutnya, hari ini kami sudah rapat prakongres, membahas laporan-laporan, DPW ada juga sambutan, dari ketua umum, baru sebatas itu," ujar Herulistianto.
Sebelumnya, viral di sejumlah media sosial dengan beredarnya foto dan video Ketua DPD Partai Gerindra Lampung, Rahmat Mirzani Djausal (RMD) menerima surat rekomendasi untuk maju di Pilgub Lampung 2024.
Baca Juga: 119.581 Balita di Lampung Mengalami Masalah Gizi
Dalam foto dan video yang beredar, Rahmat Mirzani Djausal berswafoto bersama Ketua Umum Partai Nasdem Suryah Paloh dan Taufik Basari.
Sementara dalam video yang beredar berdurasi 47 detik itu, nampak Sekretaris DPW Nasdem Lampung Fauzan Sibron mendampingi Rahmat Mirzani Djausal, pada saat menerima surat rekomendasi tersebut.
"Dengan ini DPP Partai Nasdem menyerahkan rekomendasi yang belum berpasangan, wakil kita cari yang terbaik," kata Ketua DPP Partai Nasdem Willy dalam video.
Dalam video yang beredar, juga menunjukkan mereka berdoa semoga bisa menjadi simbol ke bangkitan anak muda sekaligus kesejahteraan untuk Lampung.
"Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, rekomendasi kami dari DPP Partai Nasdem menyerahkan rekomendasi ini," ujar Willy.
Berita Terkait
-
Hasto Sebut Partai Coklat Masif Bergerak di Pilgub Sumut: Kami Sangat Khawatir dengan Pak Edy Rahmayadi
-
Disebut Jadi Daerah Rawan Manipulasi Pilkada, Kubu Pramono-Rano Perketat Awasi Perbatasan Jakarta
-
Kenang Mendiang Benny Laos, Ashanty Berderai Air Mata Saat Kampanye Sherly Tjoanda di Ternate
-
Survei Pilkada Kalteng Versi Poltracking: Agustiar-Edy Ungguli Dua Lawannya
-
Hasil Survei Indikator Terbaru Jelang Pemilihan, Pramono-Doel Paling Unggul
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"