SuaraLampung.id - Dukungan terhadap Siti Ela Nuryamah menjadi calon Bupati Lampung Timur pada Pilkada 2024 datang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Dukungan ini diutarakan Ketua DPW PKS Lampung, Ahmad Mufti Salim saat menerima silaturahmi dengan pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Kantor Sekretariat DPD PKS Lampung Timur di Kecamatan Way Jepara, Minggu (28/7/2024) sore.
Ahmad Mufti Salim menegaskan, usungan hingga rekomendasi kepada Ela Siti Nuryamah di Lampung Timur sudah bersifat final dan diputus oleh DPP PKS sejak Juli 2024 lalu.
"Sudah ketok palu dalam pembahasan tingkat pusat, bahwa PKS merekomendasikan Ela Siti Nuryamah di Pilkada Lampung Timur 2024. Insyaallah tiga hari ini SK (surat keputusan) akan ditandatangani dan akan diserahkan ke calon," kata Ahmad Mufti Salim dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Setelah mengumumkan dukungan kepada Ela Siti Nuryamah, Mufti Salim turut menekankan komitmen kepada kader PKS di Lampung Timur, untuk menjadikan Ela Siti Nuryamah sebagai pilihan utama dan memaksimalkan kemenangan Ela Siti Nuryamah sebagai Bupati Lampung Timur.
"Kami yakin kader-kader PKS di Lampung Timur, siap untuk mengawal Ela Siti Nuryamah dalam perjuangan politik menuju Pilkada," ujar Ahmad Mufti Salim.
Sementara itu, bakal calon Bupati Lampung Timur, Ela Siti Nuryamah mengungkapkan, kolaborasi antara PKB dan PKS diharapkan bisa memenangkan Pilkada Lampung Timur 2024, karena secara chemistry, PKB dan PKS lahir yang bersamaan pada zaman reformasi.
"Ini menandakan visi dan misi yang sama, dalam menentukan perubahan dan program pembangunan ke depan, kami yakin dengan soliditas kader PKS bisa saling mendukung untuk memajukan Lampung Timur," ungkap Ela Siti Nuryamah.
Ela Siti Nuryamah meyakini para kader PKS memiliki kapasitas yang tidak bisa diragukan, sehingga mereka akan bergerak maju bersama untuk mewujudkan perubahan yang diinginkan oleh masyarakat Lampung Timur.
Baca Juga: Resmen Kadafi-Cik Raden Bakal Berpasangan di Pilbup Way Kanan 2024?
Dengan dukungan yang diberikan PKS, maka kini Ela Siti Nuryamah sudah mengantongi 30 kursi dari 50 kursi di DPRD Lampung Timur, untuk maju di Pilkada Lampung Timur 2024.
Sebelumnya, Ela Siti Nuryamah sudah menerima rekomendasi dukungan dari Partai Gerindra dengan delapan kursi, PKB 12 kursi, dan Partai Nasdem tujuh kursi, ditambah PKS yang memiliki tiga kursi di DPRD Lampung Timur.
Berita Terkait
-
Resmen Kadafi-Cik Raden Bakal Berpasangan di Pilbup Way Kanan 2024?
-
PDIP Usung Novriwan-Nadirsyah di Pilkada Tulang Bawang Barat 2024
-
Hamartoni Kantongi Surat Tugas PDIP, Siap Blusukan Rebut Hati Warga Lampung Utara
-
Bawaslu Lampung Keluarkan 526 Saran Perbaikan selama Proses Coklit
-
Gerindra Resmi Usung Saleh Asnawi sebagai Calon Bupati Tanggamus 2024
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
Terkini
-
Urus Izin Kapal Kini Lebih Dekat! Gerai Perizinan Usaha Perikanan Hadir di Lampung Timur
-
Duo Bos SGC Purwanti Lee dan Gunawan Yusuf Dicekal Kejagung, Terseret Kasus TPPU
-
Aplikasi Lampung In Jadi Alat Memangkas Celah Korupsi
-
Stadion Sumpah Pemuda Resmi Jadi Kandang Bhayangkara FC, Mimpi Publik Lampung Terwujud
-
Keji! Dicekoki Tuak, Remaja 15 Tahun di Tuba Dirudapaksa Dua Pemuda di Depan Mata Adiknya