SuaraLampung.id - Polda Lampung menerjunkan 2.013 personel untuk mengamankan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokwi) ke wilayah Provinsi Lampung pada 11-12 Juli 2024.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadillah Astutik mengatakan, pengamanan ini mencakup beberapa aspek penting, di antaranya antisipasi terhadap keberadaan jaringan terorisme, tingginya antusiasme masyarakat yang ingin mengikuti acara, serta kondisi cuaca yang sering berubah.
Selain itu, Polda Lampung juga memperhatikan lokasi-lokasi strategis seperti pasar, pertokoan, dan fasilitas publik lainnya yang akan dilintasi rombongan presiden.
“Keamanan Presiden dan rombongan adalah prioritas utama kami. Kami telah memetakan potensi risiko dan menyiapkan langkah-langkah antisipatif,” kata Umi, Rabu (10/7/2024).
Baca Juga: Mulai Besok, Ini Lokasi yang Dikunjungi Jokowi di Lampung
Kerumunan warga diprediksi akan terjadi di beberapa titik, termasuk lokasi peninjauan bantuan pompa air serta pasar-pasar yang akan menjadi tempat penyerahan bantuan tunai langsung dan bantuan modal kerja.
Untuk itu, Polda Lampung telah menyiapkan strategi pengamanan khusus di area-area tersebut guna memastikan kelancaran acara.
“Kami juga mengimbau masyarakat untuk tetap tertib dan mematuhi arahan petugas demi kelancaran dan keamanan bersama,” tambah Kombes Umi Fadillah Astutik.
Dengan persiapan yang matang dan personel yang cukup, Polda Lampung optimis dapat memberikan pengamanan maksimal selama kunjungan kerja Presiden Jokowi di Provinsi Lampung.
“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung upaya pengamanan ini, agar kunjungan kerja Presiden berjalan lancar dan aman,” ujar Umi Fadillah Astutik.
Berita Terkait
-
Kasus Polisi Pukul Sopir Taksol Berakhir Damai, Polres Jaksel: Cuma Salah Paham
-
Jamin Prabowo Tak Langgar Aturan jika Ganti Capim KPK Bentukan Jokowi, Mahfud MD: Persoalannya Presiden Mau atau Tidak
-
PDIP Endus Dugaan Jokowi Cawe-cawe di Pilkada 2024 Libatkan Oknum Kapolda
-
Beres Sowan ke Jokowi dan SBY, Prabowo Niat Temui Megawati
-
Sebut Kasusnya Sudah Damai, Abdul Mu'ti Buka Peluang Angkat Guru Supriyani jadi P3K
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Libur Nataru: KAI Siapkan 2.340 Kursi Per Hari dari Stasiun Tanjungkarang
-
Kampanye Medsos Nihil, Paslon Cagub-Cawagub Lampung Lebih Pilih Cara Konvensional
-
Beasiswa S2 untuk Jurnalis, BRI Fellowship Journalism 2025 Resmi Dibuka
-
Terjatuh Usai Jambret di Jalan ZA Pagar Alam Bandar Lampung, Pelaku Nyaris Dihakimi Massa
-
PMI Tewas di Malaysia, Sindikat Perdagangan Orang Lampung Terbongkar